Soal Ancaman Resesi 2023, Gus Athoillah Sebut Program Gus Muhaimin dan PKB Bisa Jadi Solusi

Minggu, 18 Desember 2022 – 23:35 WIB
Soal Ancaman Resesi 2023, Gus Athoillah Sebut Program Gus Muhaimin dan PKB Bisa Jadi Solusi - JPNN.com Jatim
Anggota Fraksi PKB DPRD Jatim Ahmad Athoillah menyebut program Gus Muhaimin dan PKB Bisa menjadi solusi ancaman resesi 2023. Foto: Dok. Pribadi Gus Athoillah.

jatim.jpnn.com, SURABAYA - Anggota Fraksi PKB DPRD Jatim Ahmad Athoillah menyampaikan enam program yang diusung Gus Muhaimin dan PKB untuk meminimalisir ancaman resesi 2023.

Adapun enam program tersebut adalah Listrik Gratis Untuk Masyarakat Miskin (Pelanggan 450 VA) dan Pupuk Gratis Untuk Petani kecil (dengan lahan 0,5 HA), 

Kemudian, Subsidi BBM untuk pengguna Motor dan Angkutan Umum, Kredit Modal Tanpa Agunan untuk generasi Milenial, Dana Pensiun Naik untuk TNI, Polri, dan Veteran, serta Guru Honorer menjadi Guru Tetap.

Nah, dari keenam program itu, pemerintah bisa melaksanakan tiga hal utama terlebih dahulu, yaitu tentang pertanian, pendidikan, dan UMKM.

“Kalau tiga faktor dilaksanakan dengan tepat maka memberikan efek positif bagi sektor lainnya,” kata Gus Athoillah tertulis, Minggu (18/12).

Dia menjelaskan di sektor pertanian para petani kerap mengeluhkan masalah subsidi pupuk. Apabila belum teratasi maka hasil panen tak akan maksimal.

“Hal itu bisa mengakibatkan harga bahan pokok terus mengalami kenaikan,” ujar Anggota Komisi B DPRD Jatim tersebut.

Cara yang tepat, yaitu memberikan pupuk gratis untuk petani kecil dengan skala lahan maksimal 0,5 HA.

Sebanyak tiga dari enam program yang diusung Gus Muhaimin dan PKB dinilai bisa menjadi solusi ancaman resesi 2023.
Facebook JPNN.com Jatim Twitter JPNN.com Jatim Pinterest JPNN.com Jatim Linkedin JPNN.com Jatim Flipboard JPNN.com Jatim Line JPNN.com Jatim JPNN.com Jatim

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com Jatim di Google News