Ketum PPP Suharso Beri Wejangan Anggota Untuk Persiapan Pemilu 2024, Targetnya Enggak Main-Main

Senin, 29 Agustus 2022 – 16:50 WIB
Ketum PPP Suharso Beri Wejangan Anggota Untuk Persiapan Pemilu 2024, Targetnya Enggak Main-Main - JPNN.com Jatim
Ketum PPP Suharso Monoarfa memberikan wejangan kepada anggota partai tentang persiapan Pemilu 2024. Foto: Dok. PPP Jatim.

jatim.jpnn.com, SURABAYA - DPW PPP Jatim menggelar workshop political marketing bertema Jalan Pulang Menuju Ka'bah pada Minggu (28/8). Acara tersebut dihadiri secara langsung oleh Ketum Suharso Monoarfa.

Dalam kesempatan itu, Suharso menyampaikan wejangan kepada para anggota partai agar suara pada Pemilu 2024 nanti bisa meningkat.

"Jadi, workshop ini supaya para pimpinan di Jatim paham dan mengerti daerah pemilihannya masing-masing. Kerja sama tim atau dengan para kader serta calon legislatif tercipta dengan baik tidak bertabrakan," tuturnya.

Dia berharap ketua partai di seluruh kabupaten atau kota di Jatim dapat bersinergi dengan para caleg untuk meningkatkan suara PPP.

"Jadi, bisa bekerja secepat mungkin supaya bisa mendapatkan suara lebih baik di Pemilu 2024," ujarnya.

Ketua DPW PPP Jatim Mundjidah Wahab juga optimistis partainya bisa meraih satu kursi per dapil pada Pileg 2024.

"Targetnya PPP per dapil di Jawa Timur minimal bisa satu kursi, baik itu di tingkatan kabupaten/kota, provinsi maupun DPR RI," kata Mundjidah.

Bupati Jombang itu pun meminta para caleg tak bersaing satu sama lain, Dia berpesan satu, harus meningkatkan suara PPP di Pemilu 2024.

Ketum PPP Suharso Monoarfa memberikan wejangan kepada para anggota partai mengenai persiapan Pemilu 2024.
Facebook JPNN.com Jatim Twitter JPNN.com Jatim Pinterest JPNN.com Jatim Linkedin JPNN.com Jatim Flipboard JPNN.com Jatim Line JPNN.com Jatim JPNN.com Jatim

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com Jatim di Google News