PON Papua: Christopher/David Sumbang Emas untuk Jatim dari Tenis Ganda Putra
![PON Papua: Christopher/David Sumbang Emas untuk Jatim dari Tenis Ganda Putra - JPNN.com Jatim](https://cloud.jpnn.com/photo/jatim/news/normal/2021/10/07/petenis-jawa-timur-christoper-rungkat-kanan-dan-david-agung-4sen.jpg)
jatim.jpnn.com, PAPUA - Petenis ganda putra Jawa Timur Christopher Rungkat/David Susanto sukses membawa pulang medali emas PON XX Papua setelah menaklukkan wakil Papua Barat, Achad Imam Ma'ruf/Tio Juliandi Hutauruk.
Christopher/David meraih kemenangan tidak sulit lewat dua set dengan skor 6-2, 6-3 atas Imam/Tio di laga final yang digelar di Sian Soor Tennis Center, halaman kantor Wali Kota Jayapura, Kamis (7/10).
"Tadi, sesuai seperti saya dan David kira. Kami datang ke lapangan penuh percaya diri bisa menang di final berbekal kemenangan di ronde-ronde sebelumnya," kata Christopher usai laga.
Dari segi performa, menurut Christopher, penampilan bersama pasangannya dalam pertandingan hari ini, merupakan yang tersolid selama berlaga di PON Papua. Sehingga, dia merasa cukup puas dengan performa mereka di final.
Christopher pun melihat permainan lawan Imam/Tio cukup percaya diri mengingat pasangan tersebut berhasil mengalahkan unggulan Muhammad Rifqi Fitriadi/Anthony Sutanto pada babak pertama.
"Saya lihat mereka di ronde kedua dan selanjutnya bermain cukup percaya diri. Dan juga servis dari Imam cukup solid hari ini, persentasenya terbilang tinggi, dan Tio kokoh di depan net," ujar Christopher.
Dia melihat pasangan lawannya itu merupakan pemain muda yang potensial di masa depan.
Senada dengan Christopher, David menyampaikan memang telah menargetkan emas di ganda putra sedari awal.
Petenis ganda putra Jawa Timur Christopher Rungkat/David Susanto sukses membawa pulang medali emas PON XX Papua setelah menaklukkan wakil Papua Barat
Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com Jatim di Google News