Begini Kunci Keberhasilan Basket Putri Jatim Melaju ke Final PON Papua

Kamis, 07 Oktober 2021 – 17:48 WIB
Begini Kunci Keberhasilan Basket Putri Jatim Melaju ke Final PON Papua - JPNN.com Jatim
Pelatih tim bola basket putri Jawa Timur Lena (kanan) dan pemainnya Christine Tjundawan memberikan keterangan kepada media setelah berhadapan dengan DKI Jakarta pada babak semifinal PON XX Papua di Mimika Sport Complex, Mimika, Kamis (7/10/2021). Jawa Timur memenangkan pertandingan itu dengan skor 71-47 dan berhak melaju ke final. (ANTARA/Michael Siahaan)

jatim.jpnn.com, JAWA TIMUR - Tim Bola basket putri Jawa Timur melaju ke babak final usai membungkam DKI Jakarta dengan skor 71-47 pada laga semifinal di Mimika Sport Complex, Mimika, Kamis.

Keberhasilan Christine Tjundawan dkk memperbaiki prestasi di PON edisi sebelumnya di mana tim Jatim hanya mampu meraih perunggu.

Forward tim Jatim Christine Tjundawan mengatakan kemenangan skuadnya berkat kemampuan melawan diri sendiri.

"Kami berusaha melawan diri sendiri dahulu. Setelah berhasil menaklukan diri sendiri, maka dalam bertanding kami akan konsisten," ungkapnya.

Christine menjelaskan dalam laga semifinal itu, dia dan kawan-kawannya konsisten menerapkan taktik bertahan.

"Kami fokus dan mau bertahan dengan baik. Yang penting bertahan dahulu. Setelah sudah mantap bertahan, menyerang tinggal mengikuti saja," paparnya.

Menurut atlet berusia 23 tahun itu, dengan strategi tersebut Jatim jadi lebih mudah mengatur serangan dan mendominasi permainan.

Selain itu, lanjut dia, kekuatan timnya juga didukung oleh persiapan yang baik sebelum pertandingan.

Tim Bola basket putri Jawa Timur melaju ke babak final usai membungkam DKI Jakarta dengan skor 71-47 pada laga semifinal di Mimika Sport Complex, Mimika, Kamis.
Sumber Antara
Facebook JPNN.com Jatim Twitter JPNN.com Jatim Pinterest JPNN.com Jatim Linkedin JPNN.com Jatim Flipboard JPNN.com Jatim Line JPNN.com Jatim JPNN.com Jatim

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com Jatim di Google News