Kalah di Kandang, Gresik United Berjanji Akan Balik Permalukan Persewar

Kamis, 18 Januari 2024 – 14:16 WIB
Kalah di Kandang, Gresik United Berjanji Akan Balik Permalukan Persewar - JPNN.com Jatim
Gresik United gagal merebut poin penuh saat menjamu Persewar. Foto: LIB

jatim.jpnn.com, GRESIK - Gresik United bukan hanya gagal merealisasikan target untuk merebut poin penuh, mereka bahkan tidak mendapatkan sepoin pun saat menghadapi Persewar Waropen, Rabu (17/1) sore, dalam lanjutan babak 12 besar Liga 2 2023/24.

Samsul Arif dan kolega harus mengakui keunggulan tim tamu di Stadion Gelora Joko Samudro Gresik dengan skor 0-1.

Gol satu-satunya Persewar diciptakan oleh Boaz Salossa pada menit ke-56. Gol yang seolah menghukum Gresik United karena gagal memanfaatkan peluang yang ada.

"Ya lini depan jadi masalah. Itu jadi PR kami," kata pelatih Gresik United Agus Indra Kurniawan.

Gresik United memang mendominasi pertandingan lewat sejumlah peluang. Tercatat, ada 23 tembakan dan enam di antaranya mengarah ke arah gawang. Namun, tidak satu pun menghasilkan gol.

Kendati demikian, Agus masih optimistis Gresik United masih bisa lolos ke babak semifinal. Dia memastikan timnya akan membalas kekalahan atas Persewar di laga selanjutnya.

Pada 22 Januari 2024, giliran Gresik United bertandang ke kandang Persewar di Stadion Mandala, Jayapura.

"Kami akan maksimalkan peluang sekecil apapun," ujar Agus.

Dua laga berturut-turut, Gresik United melawan Persewar. Pada pekan ini, Gresik United kalah, akankah mereka menang pada minggu depan?
Sumber LIB
Facebook JPNN.com Jatim Twitter JPNN.com Jatim Pinterest JPNN.com Jatim Linkedin JPNN.com Jatim Flipboard JPNN.com Jatim Line JPNN.com Jatim JPNN.com Jatim

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com Jatim di Google News