Lawan Persipura, Pelatih Persela Minta Pemain Berjuang Ekstra Demi 3 Poin

Kamis, 05 Desember 2024 – 18:00 WIB
Lawan Persipura, Pelatih Persela Minta Pemain Berjuang Ekstra Demi 3 Poin - JPNN.com Jatim
Pelatih Persela Lamongan Zulkifli Syukur saat memimpin timnya menjalani official training di Tuban Sport Center (TSC), Jawa Timur, Kamis (5/12). (ANTARA/ HO-Tim Persela Lamongan).

jatim.jpnn.com, TUBAN - Pelatih Persela Lamongan Zulkifli Syukur meminta anak asuhnya berjuang ekstra keras saat melawan Persipura Jayapura dalam lanjutan Liga 2 Group C di Tuban Sport Center (TSC), Jumat (5/12).

Zulkifli mengatakan pertandingan kali ini sangat berat dan memerlukan usaha maksimal untuk meraih tiga poin penting di kandang.

"Besok merupakan pertandingan berat, butuh kerja ekstra keras para pemain agar bisa maksimal dan mengamankan tiga poin penting di kandang pada laga besok," ujar Zulkifli saat jumpa pers di Stadion TSC, Kamis (5/12).

Menurutnya, Persipura sedang dalam tren positif dengan kemenangan dalam tiga pertandingan terakhir.

"Persipura sedang dalam performa terbaik, dengan kemenangan beruntun. Secara mental, mereka tentunya lebih termotivasi," katanya.

Meski demikian, Zulkifli optimis timnya siap menghadapi tantangan tersebut.

"Kami sudah siap dan termotivasi untuk meraih hasil maksimal demi menjaga peluang lolos ke delapan besar. Ritme permainan kami juga sudah kembali," jelasnya.

Sementara itu, pelatih Persipura Ricardo Salampessy menyatakan timnya akan bermain menyerang untuk meraih poin penuh di kandang lawan.

Persela lamongan harus berjuang ekstra saat melawan Persipura dalam laga lanjutan Liga 2 di TSC Tuban.
Sumber Antara
Facebook JPNN.com Jatim Twitter JPNN.com Jatim Pinterest JPNN.com Jatim Linkedin JPNN.com Jatim Flipboard JPNN.com Jatim Line JPNN.com Jatim JPNN.com Jatim

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com Jatim di Google News