Oxygen Sunmori Funbike 2023 di Gili Iyang 2 Minggu Lagi, Goweser Jangan Ketinggalan!

Sabtu, 15 Juli 2023 – 16:00 WIB
Oxygen Sunmori Funbike 2023 di Gili Iyang 2 Minggu Lagi, Goweser Jangan Ketinggalan!  - JPNN.com Jatim
Oxygen Sumnori Funbike 2023 di Gili Iyang, Sumenep, digelar di akhir Juli nanti. Foto: dok. Pemkab Sumenep

jatim.jpnn.com, SUMENEP - Pemkab Sumenep menggelar event bersepeda dengan tajuk "Oxygen Sunmori Funbike 2023" di Pulau Gili Iyang pada 29-30 Juli mendatang.

Nantinya, para peserta bisa bersepeda sembari menikmati keindahan alam destinasi wisata yang disebut-sebut memiliki kualitas oksigen yang sangat baik.

"Pemilihan lokasi event tentu bukan tanpa alasan. Pulau Gili Iyang memang dikenal sebagai pulau dengan kualitas oksigen terbaik kedua di dunia," kata kata Disbudporapar) Kabupaten Sumenep Mohammad Iksan.

Selain kaya kandungan oksigen, pulau itu juga mempunyai pemandangan yang menawan dengan laut yang biru dan pemandangan batu karang yang menakjubkan.

“Pulau Gili Iyang memang sangat terkenal akan keindahan dan kandungan oksigennya. Secara ilmiah, kadar oksigen di Gili Iyang mencapai 20,9 persen, melebihi daerah lainnya," ujarnya.

Iksan mengutarakan bahwa Gili Iyang Oxygen Sunmori Funbike itu merupakan bagian dari kalender event tahun 2023 Kabupaten Sumenep dan rangkaian peringatan hari jadi 754 daerah itu.

"Kami berharap nantinya dapat meningkatkan kunjungan wisatawan lokal dan domestik untuk berkunjung ke Pulau Gili Iyang," tutur Iksan.

Selain itu, lanjut dia, peserta yang berkisar 500 riders juga akan dimanjakan dengan adanya good vibes di Gili Iyang, kuliner seafood, berbagai doorprize, titik oksigen terbaik kedua di dunia, healthy sport, serta exotic venue for sunrise.

Bagi para pencinta bersepeda, catat dan segera daftarkan diri Anda dalam event Oxygen Sunmori Funbike di Gili Iyang, Sumenep.
Facebook JPNN.com Jatim Twitter JPNN.com Jatim Pinterest JPNN.com Jatim Linkedin JPNN.com Jatim Flipboard JPNN.com Jatim Line JPNN.com Jatim JPNN.com Jatim

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com Jatim di Google News