Porprov Jatim Diikuti Lifter Juara Dunia, Ketua KONI Bilang Begini
jatim.jpnn.com, SITUBONDO - Lifter juara dunia asal Pacitan, Luluk Diana mengikuti pembukaan pertandingan cabor angkat besi Porprov Jatim VII/2022 di Aula SMPN I Situbondo.
Menariknya, tidak hanya menghadiri pembukaan, Luluk juga ikut berlaga dalam ajang Porprov VII.
Sebagai informasi, Luluk merupakan seorang juara dunia kelas 49 kg putri dalam ajang International Weightlifting Federation (IWF) Youth World Championship 2022.
"Ya betul, Luluk boleh berlaga di porprov. Event porprov beda dengan single event. Jadi, boleh," kata Ketua Umum KONI Jatim M Nabil, dikutip dari laman KONI Jatim.
Hanya saja, pada ajang tingkat provinsi itu, Luluk tidak berlaga di kelas spesialisnya 49 kg.
Luluk naik ke kelas 55 kg sebagai bagian dari strategi pelatih untuk mendapatkan emas di kategori putri.
Alasannya karena di Pacitan memiliki lifter andalan lain yang berpeluang meraih emas di kelas 49 kg, yakni Resva Widya Aryana.
Strategi pelatih angkat besi Pacitan pun membuahkan hasil. Resva Widya Aryana mampu mengikuti jejak Luluk berhasil membawa pulang emas.
Cabor angkat besi Porprov Jatim 2022 diikuti lifter juara dunia. Ketua KONI Jatim pun memberikan penjelasan.
Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com Jatim di Google News