HYT Dibutakan Cinta, Nekat Selundupkan Sabu-Sabu Lewat Ayam Geprek ke Lapas Madiun

“HYT bertemu SA saat mengunjungi RA sebulan lalu, mereka akhirnya pacaran dan sering bertemu langsung saat berkunjung ke lapas maupun memanfaatkan layanan video call yang disediakan lapas,” ucapnyaTernyata hubungan asmara itu dimanfaatkan SA untuk memperdaya HYT dengan meminta mengirimkan paket narkotika ke dalam lapas.
“Jadi, mereka itu udah janjian saat terakhir HYT ke lapas. Di luar, SA menyuruh HYT untuk menemui temannya yang memberikan ayam geprek tersebut,” urai Nova.
HYT sudah diserahkan kepada penyidik kepolisian di Satreskoba Polres Madiun Kota untuk dilakukan pemeriksaan lebih lanjut, sedangkan SA diberikan hukuman disiplin karena pelanggaran tersebut kategori berat.
“Hukuman disiplin tingkat berat pasti. Bahkan kami akan lakukan pemindahan ke lapas super maximum security jika diperlukan,” tandas Nova. (mcr12/jpnn)
HYT nekat menyelundupkan 3,5 gram sabu-sabu ke dalam Lapas Pemuda Madiun demi kekasihnya SA.
Redaktur & Reporter : Arry Dwi Saputra
Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com Jatim di Google News