Penjaga Gunung Lawu Mbok Yem Meninggal Dunia

jatim.jpnn.com, SURABAYA - Pemilik warung di puncak Gunung Lawu Mbok Yem dikabarkan meninggal dunia, Rabu (23/4) pukul 14.30 WIB. Sosok legendaris yang mempunyai nama lengkap Wakiyem itu tutup usia di 82 tahun.
Kerabat dekat almarhumah, Syaiful mengungkapkan sebelum menghembuskan napas terakhir, Mbok Yem menjalani perawatan di RSU Aisyiyah Ponorogo pada Bulan Puasa Maret 2025 karena menderita Pneumonia.
“Setelah itu sempat membaik dan menjalani perawatan jalan di rumah,” kata Syaiful.
Namun, kesehatannya kembali menurun hingga akhirnya berpulang ke Tuhan Yang Maha Esa.
Dia mengatakan rencananya jenazah Mbok Yem akan dimakamkan di Tempat Pemakaman Umum (TPU) Desa Gonggang.
“Saat ini masih menunggu prosesi pemandian jenazah, lalu akan dikebumikan di pemakaman desa,” ujarnya.
“Pelayat terus berdatangan ke rumah duka. Sebagian besar adalah warga sekitar, hingga para pendaki yang pernah merasakan hangatnya sambutan Mbok Yem di puncak Gunung Lawu,” imbuh dia.
Sosok Mbok Yem sangat dikenal oleh para pendaki. Warung sederhananya yang berdiri sejak tahun sekitar 1980 di puncak Gunung Lawu, menjadi tempat persinggahan hangat bagi mereka yang menempuh jalur pendakian.
Sosok legendari penjaga puncak Gunung Lawu Mbok Yem meninggal dunia, Rabu (23/4) pukul 14.30 WIB
Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com Jatim di Google News