UK Petra Luncurkan FKG dengan Dukungan Teknologi VR Hingga AI

“Peserta bisa merasakan pengalaman praktik realistis menambal gigi pada model yang disediakan dengan alat dan bahan riil. Ini juga melatih keterampilan motorik halus, yang sangat penting bagi seorang dokter gigi,” jelasnya.
FKG UK Petra memperkenalkan penggunaan intraoral scanner, alat digital canggih yang mampu mencetak hasil scan gigi dalam waktu kurang dari lima menit. Hasil scan tersebut dapat langsung dicetak menggunakan 3D printer untuk menghasilkan model gigi tiga dimensi (3D) yang presisi dan akurat.
Tidak hanya itu, FKG UK Petra juga mengintegrasikan teknologi mutakhir seperti Virtual Reality (VR), Augmented Reality (AR), Big Data, dan Artificial Intelligence (AI) dalam proses pembelajaran. Teknologi ini digunakan untuk memecahkan masalah, meningkatkan efisiensi, dan menciptakan nilai tambah dalam bidang kedokteran gigi.
“Kami sangat antusias memperkenalkan FKG UK Petra kepada masyarakat. Dengan fasilitas modern dan kurikulum inovatif, kami berkomitmen menyiapkan lulusan dokter gigi yang kompeten dan siap menghadapi tantangan masa depan,” pungkasnya. (mcr12/jpnn)
Peluncuran FKG UK Petra memperkenalkan teknologi Intraoral Scanner hingga 3D Printing.
Redaktur & Reporter : Arry Dwi Saputra
Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com Jatim di Google News