Chiller Magnetik MagLine Evo Solusi Retrofit Efisien dan Ramah Lingkungan

Selasa, 15 Oktober 2024 – 15:03 WIB
Chiller Magnetik MagLine Evo Solusi Retrofit Efisien dan Ramah Lingkungan - JPNN.com Jatim
Produk terbaru dari Chiller Magnetik MagLine Evo PT Bukaka Inti Aircon yang menawarkan solusi retrofit efisien dan ramah lingkungan. Foto: Source for JPNN

“Chiller magnetik berukuran kompak dengan kapasitas pendinginan 130 hingga 200 TR,” jelasnya.

Chiller itu menawarkan solusi inovatif untuk retrofitting bangunan, terutama karena ukurannya yang kecil dan bobotnya yang ringan (kurang dari tiga ton). 

“Desain modular memungkinkan instalasi fleksibel hingga 16 modul dalam satu rangkaian,” ujarnya.

Irwanto menyebut teknologi kompresor magnetik pada MagLine Evo memberikan sejumlah keunggulan, termasuk efisiensi tinggi, ketahanan terhadap berbagai kondisi lingkungan, dan tingkat kebisingan yang rendah. 

Kompresor itu juga dilengkapi dengan sistem pendinginan internal menggunakan refrigeran, yang menjaga suhu komponen tetap optimal. 

“MagLine Evo menawarkan opsi refrigerant R134A dan R1234ZE, yang lebih ramah lingkungan,” tuturnya.

Sementara itu, Produk Spesialis PT Bukaka Inti Aircon Videlis Damanik mengatakan keunggulan lain dari MagLine Evo adalah efisiensi energi yang tinggi, terutama pada beban parsial. 

Desain kompaknya memungkinkan penghematan ruang hingga 27 persen dibandingkan dengan chiller konvensional.

Produk terbaru dari Chiller Magnetik MagLine Evo PT Bukaka Inti Aircon yang menawarkan solusi retrofit efisien dan ramah lingkungan.
Facebook JPNN.com Jatim Twitter JPNN.com Jatim Pinterest JPNN.com Jatim Linkedin JPNN.com Jatim Flipboard JPNN.com Jatim Line JPNN.com Jatim JPNN.com Jatim

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com Jatim di Google News