Dalam Waktu Dekat Wali Kota Eri Resmikan RS Surabaya Timur Khusus Anak dan Ibu

Senin, 09 September 2024 – 18:30 WIB
Dalam Waktu Dekat Wali Kota Eri Resmikan RS Surabaya Timur Khusus Anak dan Ibu - JPNN.com Jatim
Wali Kota Surabaya Eri Cahyadi saat peresmian peletakan batu pertama pembangunan RS Surabaya Timur. Foto: Diskominfo Surabaya

jatim.jpnn.com, SURABAYA - Rumah Sakit Umum Daerah (RSUD) di Surabaya Timur di Jalan Medokan Asri Tengah, Blok RL V, Kelurahan Kalirungkut, Kecamatan Rungkut bakal resmi dan dibuka untuk umum pada bulan ini, September 2024.

Rumah sakit yang dibangun sejak Oktober 2023 hingga September 2024 itu bakal dikhususkan untuk melayani ibu dan anak.

Wali Kota Surabaya Eri Cahyadi mengatakan untuk tahap awal akan dibuka untuk praktik kliniknya. Sebab, alat kesehatan belum dilakukan penataan serta menunggu tempat tidur yang belum terkirim.

“Insyaallah bulan ini selesai, tetapi yang diresmikan kliniknya sambil berjalan, posisi rawat inapnya (pengerjaan) karena bed-nya belum terkirim,” kata Eri, Senin (9/9).

Alasan kedua, kata Eri, sembari menyiapkan sumber daya manusia (SDM), mulai dokter hingga perawat.

“Kedua, kami memastikan dokternya siap mengatur antara RSUD Soewandhie dan RSUD BDH. Jadi, setelah klinik, bulan depan full-nya semua,” jelasnya.

Rumah sakit yang dibangun di lahan seluas 1,7 hektare itu bakal memiliki kapasitas sampai 300 tempat tidur. Rencananya, Eri akan memberikan nama rumah sakit tersebut dengan arti kemuliaan seorang wanita.

“Lihat nanti, tetapi yang pasti rumah sakit ibu dan anak saya fokuskan. Saya ingin yang tidak jauh dari arti perempuan dan kemuliaan seorang wanita,” tuturnya.

Surabaya bakal punya rumah sakit khusus anak dan ibu, dibuka pada bulan September ini
Facebook JPNN.com Jatim Twitter JPNN.com Jatim Pinterest JPNN.com Jatim Linkedin JPNN.com Jatim Flipboard JPNN.com Jatim Line JPNN.com Jatim JPNN.com Jatim

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com Jatim di Google News