Fakultas Teknik Untag Surabaya Gandeng Maxy Academy Bangun Ekosistem AI
jatim.jpnn.com, SURABAYA - Fakultas Teknik Untag Surabaya menjalin kerja sama dengan Maxy Academy untuk membangun ekosistem AI di kampus setempat, Kamis (20/6).
Kerja sama itu diwujudkan dalam penandatanganan MoU dengan Maxy Academy untuk dua Program Studi, yaitu Prodi Sistekin serta Robotika & Kecerdasan Buatan.
Maxy Academy merupakan perusahaan teknologi dan digital bootcamp yang memberikan keterampilan, pengetahuan, dan kemampuan kepada mahasiswa untuk memperkuat program-program yang ada dan memberikan dampak bagi masyarakat Indonesia.
CEO Maxy Academy Isaac Munandar mengatakan pihaknya berkomitmen memberikan dukungan penuh bagi kemajuan pendidikan dan memperkuat program-program yang ada untuk memberikan dampak bagi masyarakat Indonesia.
“Saya ingin mengajak semua untuk para hadirin disini untuk bisa sama-sama menembus sistem Artificial Intelligence dan wirausaha nasional yang kuat,” ujar Isaac (20/6).
Sementara itu, Kaprodi Sistekin Untag Surabaya Yusrida Muflihah, M. Kom mengatakan pihaknya akan terus menjalin kerja sama di bidang pendidikan, kurikulum, dan penelitian di bidang teknologi.
“Sistekin prodi yang fokus kurikulumnya pada pengembangan sistem informasi dan keamanan siber, sedangkan Maxy berfokus menjembatani adaptasi mahasiswa dari dunia akademik menuju dunia kerja di bidang teknologi informasi,” jelasnya.
Kerja sama itu turut mendukung agenda pembangunan berkelanjutan dengan harapan mahasiswa dapat berpartisipasi dalam acara-acara yang berkaitan dengan sistem AI.
Untag Surabaya menjalin kerja sama dengan Maxy Academy untuk membangun ekosistem AI.
Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com Jatim di Google News