Bupati Sumenep Klaim Wilayahnya Tak Ada Lagi Desa Tertinggal
Ketiga, mengembangkan perekonomian di pedesaan dengan memberdayakan UMKM dan gencar mempromosikan wisata di Sumenep.
Hal itu terlihat dari makin banyaknya desa-desa yang memiliki potensi wisata dan UMKM yang berkembang pesat.
Karena itu, dia mendorong agar semua pihak terus bersinergi dengan baik agar kemajuan pesat tersebut lebih ditingkatkan lagi dan sebagian besar desa di Sumenep nantinya menjadi desa mandiri.
“Kami terus melakukan kerja keras dan bersinergi dengan pemerintah pusat agar desa di Sumenep bisa memanfaatkan potensinya dan menjadi desa yang mandiri,” kata dia.
Fauzi menambahkan pembangunan desa di Sumenep sejalan dengan konsep pembangunan dari desa menuju kota. Hal itu menunjukkan komitmen pemerintah daerah untuk mewujudkan kesejahteraan masyarakat melalui pembangunan. (mcr12/jpnn)
Sumenep sudah tak memiliki desa tertinggal, semuanya sudah menjadi desa berkembang hingga desa mandiri.
Redaktur & Reporter : Arry Dwi Saputra
Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com Jatim di Google News