Buka Cabang Baru, Koperasi Kana Luncurkan Minuman Kesehatan Sano
Menurut Business Director Partner Koperasi Kana Sandi Putera, Medan merupakan kota dinamis dengan potensi ekonomi luar biasa.
Pihaknya melihat peluang besar untuk berkontribusi pada pengembangan ekonomi lokal serta mendukung usaha kecil dan menengah di sini.
Dalam waktu dekat, Sano juga akan diperkenalkan di Bali dan Semarang seiring dengan pembukaan kantor cabang di sana.
"Koperasi Kana terus berkomitmen untuk memperkenalkan produk-produk lokal ke seluruh penjuru Indonesia dan mancanegara," tuturnya.
Salah satu pengunjung bernama Margareth saat peresmian cabang baru mendapatkan kesempatan mencicipi Sano dengan berbagai varian rasa.
Adapun varian rasa itu berupa original, chamomile, wedang uwuh, dan collagen.
"Rasa wedang uwuhnya unik, ada sentuhan rasa yang menurut saya cuma Kana yang punya," ujar Margareth. (mcr12/jpnn)
Koperasi Kana memperkenalkan produk baru minuman kesehatan bernama Sano saat pembukaan cabang baru di Medan.
Redaktur & Reporter : Arry Dwi Saputra
Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com Jatim di Google News