Tekan Inflasi, Bupati Sumenep Gencar Monitoring Harga Sembako & Operasi Pasar
Fauzi optimistis kenaikan inflasi masih berdampak positif bagi perekonomian di Sumenep karena kenaikan angka inflasi juga ditopang pertumbuhan ekonomi dari 3,11 persen menjadi 5,35 persen pada 2024.
“Kenaikan pertumbuhan ekonomi ini menunjukkan inflasi yang tinggi ditunjang pertumbuhan ekonomi yang tinggi juga. Inflasi yang terjadi di Sumenep positif,” ucapnya.
Untuk menjaga harga pokok tetap stabil menjelang hari raya Idulfitri, Fauzi menginstruksikan jajarannya menggelar operasi pasar. Langkah itu penting agar harga-harga bahan pokok bisa tetap stabil dan selalu tersedia di pasaran.
“Kami tetap harus berusaha menurunkan angka inflasi rendah sekali. Harga yang mengalami inflasi bisa ditekan sebaik mungkin. Kami tetap berusaha,” kata Fauzi. (mcr12/jpnn)
Inflasi di Kabupaten Sumenep terkerek naik menyentuh angka 4,68 persen pada Maret 2024.
Redaktur & Reporter : Arry Dwi Saputra
Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com Jatim di Google News