Dindik Jatim Fasilitasi Guru SMK Tingkatkan Keahlian Lewat Sertifikasi

Selasa, 05 Maret 2024 – 22:45 WIB
Dindik Jatim Fasilitasi Guru SMK Tingkatkan Keahlian Lewat Sertifikasi - JPNN.com Jatim
Ratusan guru produktif SMK difasilitasi oleh Dinas Pendidikan Jatim untuk meningkatkan kompetensi keahlian dan sertifikasi berbasis KKNI, Selasa (5/3). Foto: Humas Dindik Jatim.

"Saya berharap ada terus inovasi dari pendidik, ada kolaborasi, terus belajar, dan berbagi pengetahuan demi menciptakan anak didik yang unggul serta berkualitas menjadi generasi penerus bangsa," ujarnya.

Pj Wali Kota Batu itu berpesan kepada para peserta kompetensi keahlian atau guru SMK tersebut agar niat dan ikhlas dalam memberikan pembelajaran kepada peserta didik. Bukan untuk tuntutan pekerjaan saja, tetapi ladang amal ibadah dan kebaikan.

Sementara itu, Kepala UPT PTKK Endang Winarsi memerinci jumlah peserta yang mengikuti kegiatan tahap kedua sebanyak 135 orang yang terbagi dalam dua kompetensi keahlian di tiap tahapannya.

Adapun bidang kompetensi keahlian yang menjadi konsentrasi peserta selama 12 hari adalah Teknik Pendingin dan Tata Udara, Tata Boga, Tata Kecantikan, serta Tata Busana.

Kemudian, ada kompetensi keahlian Videografi, Fotografi, Web Desain, Desain Grafis, dan Animasi yang dilaksanakan selama delapan hari.

"Selain mendapatkan sertifikat dari UPT, para peserta pada masing-masing bidang keahlian juga mendapatkan sertifikat dari LSK Nasional," jelasnya. (mcr12/jpnn)

Dinas Pendidikan Jatim memfasilitasi ratusan guru SMK untuk meningkatkan keahliannya dalam pembelajaran.

Redaktur & Reporter : Arry Dwi Saputra

Facebook JPNN.com Jatim Twitter JPNN.com Jatim Pinterest JPNN.com Jatim Linkedin JPNN.com Jatim Flipboard JPNN.com Jatim Line JPNN.com Jatim JPNN.com Jatim

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com Jatim di Google News