Bawaslu Situbondo Temukan Logistik Pemilu Disimpan di Rumah Warga, Ternyata

Dari hasil pengawasan pendistribusian logistik pemilu juga terdapat beberapa logistik yang kurang atau tidak lengkap. Misalnya, di Desa Taman Kursi, Kecamatan Sumbermalang, ada daftar hadir yang tidak ada sama sekali mulai dari TPS 1 sampai TPS 7.
Di Kecamatan Sumbermalang juga terdapat desa lain kurangnya kartu tanda pengenal petugas Kelompok Penyelenggara Pemungutan Suara atau KPPS.
"Ada juga temuan di Kecamatan Banyuputih, kotak suara berisi berbagai jenis logistik jebol (berlubang) akibat kendaraan pengangkut menabrak sehingga ada satu kotak suara untuk DPRD kabupaten jebol," katanya.
Sementara itu, Ketua KPU Kabupaten Situbondo Marwoto belum bisa dikonfirmasi mengenai temuan logistik pemilu sebanyak 30 kotak suara yang disimpan di rumah warga tersebut. (antara/mcr12/jpnn)
Logistik pemilu yang semestinya disimpan di Kantor Desa Patemon itu justru disimpan di rumah seorang warga di Desa Wringinanom, Kecamatan Jatibanteng.
Redaktur & Reporter : Arry Dwi Saputra
Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com Jatim di Google News