GM FKPPI Lahirkan 3 Poin Penting Jelang Pemilu 2024, Berikut Isinya

Minggu, 04 Februari 2024 – 16:06 WIB
GM FKPPI Lahirkan 3 Poin Penting Jelang Pemilu 2024, Berikut Isinya - JPNN.com Jatim
Rapat Pleno GM FKPPI menghasilkan tiga poin penting terkait sikap dalam Pemilu 2024. Foto: Source for JPNN.

jatim.jpnn.com, SURABAYA - Generasi Muda Forum Komunikasi Putra Putri Purnawirawan dan Putra Putri TNI/Polri (GM FKPPI) melahirkan tiga poin penting terkait pernyataan sikap menjelang Pemilu 2024.

Poin itu muncul dari rapat pleno GM FKPPI yang berlangsung pada 2-3 Januari 2024 di Jakarta.

Ketua Umum GM FKPPI Dwi Rianta Soerbakti mengatakan poin pertama terkait komitmen organisasi dalam menjalankan politik negara sebagai pijakan demokrasi sesuai prinsip anak biologis dan ideologis prajurit TNI Polri untuk tetap menjaga netralitas, independen, dan kesucian organisasi.

"Kami mengingatkan orang tua kami sebagai prajurit aktif TNI Polri untuk turut menjaga marwah dan wibawa institusi dengan tetap bersikap netral dan objektif mengawal Pemilu 2024. Kami juga harbarap TNI Polri fokus pada upaya menjaga persatuan dan kesatuan bangsa," ujar Dwi tertulis, Minggu (4/2).

Kedua, GM FKPPI menyerukan penggunaan hak pilih dalam Pemilu 2024 kepada masyarakat, terutama para kader agar tidak golput. Kesuksesan pesta demokrasi adalah partisipasi dari masyarakat yang menggunakan hak pilihnya.

"Untuk itu, jangan golput. Legitimasi besar rakyat untuk melahirkan pemimpin yang mampu mengayomi segenap rakyat dan bangsa Indonesia sangat bergantung pada partisipasi masyarakat dalam pemilu nanti,” katanya.

Ketiga, GM FKPPI menginstruksikan seluruh kader terlibat aktif mengawasi dan menjaga jalannya pemungutan suara saat Pemilu 2024 di TPS untuk menjaga kondusifitas dan mengantisipasi terjadinya praktik kecurangan.

"Poin-poin hasil rapat pleno ini akan kami sosialisasikan kepada seluruh pengurus daerah sebagai pedoman dan pijakan GM FKPPI secara organisasi menyikapi situasi politik saat ini. Tetap menjaga persatuan dan kesatuan," tuturnya.

Rapat Pleno GM FKPPI menghasilkan tiga poin penting terkait sikap organisasi dalam Pemilu 2024.
Facebook JPNN.com Jatim Twitter JPNN.com Jatim Pinterest JPNN.com Jatim Linkedin JPNN.com Jatim Flipboard JPNN.com Jatim Line JPNN.com Jatim JPNN.com Jatim

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com Jatim di Google News