Puluhan Grup Musik Tong-Tong Bakal Ramaikan Event Sumenep 14 Oktober Nanti

Jumat, 06 Oktober 2023 – 19:34 WIB
Puluhan Grup Musik Tong-Tong Bakal Ramaikan Event Sumenep 14 Oktober Nanti - JPNN.com Jatim
Festival musik tong-tong. Foto: Dok. Pemkab Sumenep.

jatim.jpnn.com, SUMENEP - Puluhan grup musik Tong-Tong se-Madura bakal menghibur warga dalam kalender event of Sumenep pada 14 Oktober 2023.

Grup musik yang tampil akan membawakan satu lagu wajib dari Madura seperti Malate Pote dan Kembang Pesisir.

Bupati Sumenep Achmad Fauzi mengatakan acara tersebut dilaksanakan untuk melestarikan seni budaya di Madura. 

“Harapannya dengan pementasan itu, kecintaan warga akan budaya khas Madura terus tumbuh dan terjaga,” ujar Fauzi, Jumat (6/10).

Dia menjelaskan musik Tong-Tong merupakan budaya Madura yang memiliki ciri khas tersendiri dan belum dimiliki daerah lain.

“Karya seni tersebut terus ditampilkan agar tidak terkikis perkembangan zaman, salah satunya dengan festival ini menjadi persentasenya,” katanya.

Ketua Forum Komunikasi Putra Putri Purnawirawan Indonesia (FKPPI) Sumenep Edi Susanto menyebut ada 40 grup musik yang akan memeriahkan acara itu.

Adapun 33 grup dari Kabupaten Sumenep dan sisanya perwakilan masing-masing kabupaten di Madura, seperti Pamekasan, Sampang, dan Bangkalan.

Event Sumenep pada !4 Oktober 2023 akan diramaikan dengan 40 grup musik Tong-Tong dari seluruh Madura.
Facebook JPNN.com Jatim Twitter JPNN.com Jatim Pinterest JPNN.com Jatim Linkedin JPNN.com Jatim Flipboard JPNN.com Jatim Line JPNN.com Jatim JPNN.com Jatim

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com Jatim di Google News