Jangan Bayar Parkir Jika Tidak Diberi Karcis, Jukir Nakal Siap-Siap!

Senin, 07 Agustus 2023 – 18:17 WIB
Jangan Bayar Parkir Jika Tidak Diberi Karcis, Jukir Nakal Siap-Siap! - JPNN.com Jatim
Wali Kota Surabaya Eri Cahyadi. Foto: Ardini Pramitha/JPNN.com

jatim.jpnn.com, SURABAYA - Wali Kota Surabaya Eri Cahyadi minta warga tidak membayar uang parkir jika tidak diberikan karcis. 

Itu karena persoalan retribusi parkir seringkali membuat gaduh dan merugikan masyarakat Kota Pahlawan.

"Kalau ada parkir yang bayarnya tidak ada karcis, jangan dibayar, di manapun. Nanti tolong kalau ada yang bayar, foto (juru parkir) kasih kepada saya," kata Eri.

Eri juga mengimbau masyarakat melapor ke Command Center (CC) 112 jika jukir tersebut tetap memaksa meminta uang tanpa memberikan karcis.

"Kalau tetap dipaksa, mobilnya dihentikan, langsung telepon 112. Jangan dibayar karena Surabaya tidak boleh ada yang seperti itu," ujar dia.

Imbauan tegas itu diberikan seusai dirinya mendapatkan laporan warga soal layanan parkir tanpa diberi karcis.

Peristiwa tersebut menimpa seorang warga saat parkir di Rumah Sakit (RS) Siloam dan di depan Kantor BPJS Kesehatan.

"Ada (warga) yang WA aku. Jadi, kalau ada yang minta (uang), tidak dikasih karcis, balik lagi motornya parkir telepon 112. Surabaya jangan dibuat gaduh, kasihan warga Surabaya," tuturnya.

Warga Surabaya jangan beri uang jika tak diberi karcis parkir. Berikut pernyataan tegas Wali Kota Eri Cahyadi.
Facebook JPNN.com Jatim Twitter JPNN.com Jatim Pinterest JPNN.com Jatim Linkedin JPNN.com Jatim Flipboard JPNN.com Jatim Line JPNN.com Jatim JPNN.com Jatim

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com Jatim di Google News