Menparekraf Sandiaga Uno Dorong Kaum Milenial Ciptakan Lapangan Pekerjaan

Jumat, 26 Mei 2023 – 10:35 WIB
Menparekraf Sandiaga Uno Dorong Kaum Milenial Ciptakan Lapangan Pekerjaan - JPNN.com Jatim
Menteri Pariwisata dan Ekonomi Kreatif (Menparekraf) Sandiaga Uno memberikan pelatihan pemasaran digital, kepada para generasi milenial, Gedung At-Tauhid Tower, Universitas Muhammadiyah Surabaya, Kamis (25/5). Foto: Ardini Pramitha/JPNN.com

jatim.jpnn.com, SURABAYA - Menteri Pariwisata dan Ekonomi Kreatif (Menparekraf) Sandiaga Uno memberikan pelatihan pemasaran digital, kepada para generasi milenial di Gedung At-Tauhid Tower Universitas Muhammadiyah Surabaya, Kamis (25/5).

Para peserta yang terdiri dari mahasiswa, siswa, komunitas kreatif hingga Usaha Mikro Kecil dan Menengah (UMKM), berkesempatan untuk mengembangkan keterampilan dalam membuka dan menciptakan lapangan pekerjaan. 

Sandiaga juga memotivasi para peserta agar dapat membuka peluang usaha untuk berwirausaha. Dengan terbentuknya lapangan kerja baru maka dapat menciptakan ekonomi yang lebih kuat. 

"Pelatihan ini mendorong mahasiswa untuk melek digital secara efektif dalam meningkatkan komunikasi modern. Teknologi digital memberikan dampak yang luar biasa di dunia," ujar Sandiaga. 

Menurutnya, pemanfaatan teknologi digital telah mengubah dunia serta membentuk pola komunikasi tanpa sekat. Dampaknya pada praktik bisnis, teknologi digital dapat mempercepat proses kegiatan bisnis.

"Saya berpesan kepada anak-anak muda agar melakukan tiga hal. Pertama, selalu meningkatkan kompetensi, kedua menyesuaikan skill, dan terakhir mengetahui kompetensi baru yang dimiliki," tuturnya.

Sementara itu, Rektor Universitas UMSurabaya Sukadiono mengucapkan terima kasih karena telah memilih kampus ini sebagai tuan rumah.

"Ketika hidup dalam dunia digital, inovasi harus terus dilakukan untuk mengikuti perkembangan zaman. Hal itu sejalan dengan Muhammadiyah yakni berkemajuan adaptif dan inovatif," kata Sukadiono. (mcr23/jpnn)

Beri materi marketing digital, begini pesan Menparekraf Sandiaga Uno di hadapan mahasiswa UMSurabaya.

Redaktur : Arry Dwi Saputra
Reporter : Ardini Pramitha

Facebook JPNN.com Jatim Twitter JPNN.com Jatim Pinterest JPNN.com Jatim Linkedin JPNN.com Jatim Flipboard JPNN.com Jatim Line JPNN.com Jatim JPNN.com Jatim

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com Jatim di Google News