Tarik Wisatawan, Pemkot Surabaya Bakal Kembangkan Sport Tourism

Rabu, 10 Mei 2023 – 13:53 WIB
Tarik Wisatawan, Pemkot Surabaya Bakal Kembangkan Sport Tourism - JPNN.com Jatim
Wali Kota Surabaya Eri Cahyadi. Foto: Ardini Pramitha/JPNN.com

jatim.jpnn.com, SURABAYA - Pemerintah Kota Surabaya bakal mengembangakan sport tourism untuk menarik wisatawan datang ke Kota Pahlawan.

Pengembangan sport tourism ini seusai Stadion Gelora Bung Tomo (GBT) dilakukan perbaikan.

Wali Kota Surabaya Eri Cahyadi mengatakan sport tourism rencananya bakal bekerja sama dengan Persebaya.

“Iya nanti kerja sama dengan Persebaya sehingga nanti orang datang bisa lihat homebase Persebaya,” kata Eri, Rabu (10/5).

Sementara itu, Kepala Dinas Kebudayaan, Kepemudaan, Olahraga, serta Pariwisata (Disbudporapar) Kota Surabaya Wiwiek Widayati mengatakan konsep spot tourism masih dalam proses pengembangan.

Menurutnya, Perbaikan Stadion GBT membuka peluang untuk industri wisata.

“Kemarin kan dengan adanya perbaikan Stadion GBT di beberapa waktu lalu berarti otomatis kualitas GBT makin bagus dan tentunya membuka peluang untuk industri tourism,” ujar Wiwiek.

Rencananya, di Stadion GBT akan diisi oleh galeri terkait dengan kegiatan-kegiatan yang pernah dilakukan di stadion tersebut, terutama yang berkaitan dengan pertandingan sepak bola.

Pemkot Surabaya bakal kembangakm spot tourism, begini konsepnya
Facebook JPNN.com Jatim Twitter JPNN.com Jatim Pinterest JPNN.com Jatim Linkedin JPNN.com Jatim Flipboard JPNN.com Jatim Line JPNN.com Jatim JPNN.com Jatim

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com Jatim di Google News