Mengebut Subuh-Subuh, Mobilio Seruduk Tronton di Kandangan, 5 Penumpang Tewas

Kamis, 12 Januari 2023 – 14:59 WIB
Mengebut Subuh-Subuh, Mobilio Seruduk Tronton di Kandangan, 5 Penumpang Tewas - JPNN.com Jatim
Petugas Polres Ngawi dibantu warga mengevakuasi korban kecelakaan mobil "low MPV" Mobilio menabrak truk tronton di Ring Road Ngawi masuk Desa Kandangan Kabupaten Ngawi, Jawa Timur, Kamis (12/1/2022). (ANTARA/Louis Rika)

Saat melintasi jalan lingkar kota Ngawi, tepatnya di Desa Kandangan, mobil yang mengangkut delapan orang tersebut oleng hingga menabrak pohon trembesi dan truk tronton nopol N-8438-T yang sedang parkir.

"Mobil menabrak pohon trembesi terlebih dahulu lalu menabrak truk yang parkir di bahu jalan. Jarak pohon dengan truk ada kurang lebih 90 meter," tutur perwira balok dua itu.

Proses evakuasi korban cukup sulit karena selain kondisi yang masih gelap lepas subuh, juga badan mobil yang ringsek menjepit para korban.

Hingga saat ini, petugas kepolisian masih menyelidiki penyebab kecelakaan tersebut dengan melakukan olah TKP dan memintai keterangan para saksi.

Selain itu, diketahui bahwa mobil melaju kencang serta tak sempat mengerem dan langsung menabrak pohon trembesi dan berikutnya menghantam truk tronton parkir.

Pengemudi truk tronton, Suswanto Edi Chandra (34), warga Pandaan, Kabupaten Pasuruan dan keneknya kala itu sedang makan di warung pinggir jalan tak jauh dari lokasi kejadian.

Iptu Achmad menyampaikan meski di salah satu saku jaket penumpang mobil ditemukan minuman keras jenis arak jowo, pihaknya masih melakukan penyelidikan lebih lanjut kecelakaan yang menyebabkan lima korban tewas itu. (antara/faz/jpnn)

Selain korban meninggal, ada tiga penumpang mobil yang saat ini masih kritis dan menjalani perawatan insentif di rumah sakit Ngawi.

Redaktur & Reporter : Fahmi Azis

Sumber Antara
Facebook JPNN.com Jatim Twitter JPNN.com Jatim Pinterest JPNN.com Jatim Linkedin JPNN.com Jatim Flipboard JPNN.com Jatim Line JPNN.com Jatim JPNN.com Jatim

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com Jatim di Google News

TERPOPULER

PERIODE:   6 JAM 12 JAM 1 HARI 1 MINGGU

Maaf, saat ini data tidak tersedia