Penumpang Bandara Meningkat, Angkasa Pura II Gandeng Kasir Pintar tuk Tingkatkan Layanan

Jumat, 26 Agustus 2022 – 17:23 WIB
Penumpang Bandara Meningkat, Angkasa Pura II Gandeng Kasir Pintar tuk Tingkatkan Layanan - JPNN.com Jatim
Kasir pintar sedang melakukan pemaparan terkait cara penggunaan kepada pelaku UMKM. Foto: Dok Pribadi Didit for JPNN

jatim.jpnn.com, SURABAYA - Jumlah penumpang di 20 bandara Angkasa Pura II mencapai 11,71 juta penumpang sepanjang periode Januari-Maret 2022.

Jumlah tersebut naik sekitar 65 persen dibandingkan periode yang sama di tahun sebelumnya (YoY).

Pada Mei 2022, jumlah penumpang pada Mei 2022 mencapai 89 persen dari kondisi normal seperti saat sebelum pandemi Covid-19.

Menyikapi adanya potensi kenaikan penumpang pascapandemi Covid-19, Kasir Pintar sebagai layanan aplikasi dan point of sales (POS) berbasis cloud digandeng untuk memfasilitasi ribuan outlet mitra bisnis UMKM Angkasa Pura II.

Direktur Utama Angkasa Pura II Muhammad Awaluddin menjelaskan lewat Kasir Pintar, pemilik outlet ditawarkan sejumlah kemudahan dalam menjalankan bisnisnya.

“Sementara untuk Angkasa Pura II system POS yang terintegrasi berguna untuk pelaporan secara realtime terkait transaksi outlet di dalam Bandara,” kata Awaluddin.

CEO Kasir Pintar Didit Septiyanto mengatakan tujuan adanya kerja sama itu guna mengoptimalkan komitmen Angkasa Pura II untuk terus mengoptimalkan pelayanan berjalan lebih mudah dan lancar.

“Sistem Kasir Pintar yang terintegrasi dengan cloud mempermudah pelaporan dan pencatatan, membuatnya lebih akurat dan ringkas,” ujar Didik.

Dalam rangka meningkatkan layanan bagi penumpang dan pemilik outlet di bandara, Angkasa Pura II menggandeng Kasir Pintar
Facebook JPNN.com Jatim Twitter JPNN.com Jatim Pinterest JPNN.com Jatim Linkedin JPNN.com Jatim Flipboard JPNN.com Jatim Line JPNN.com Jatim JPNN.com Jatim

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com Jatim di Google News