Surabaya Diguyur Hujan Deras, Akibatkan Dua Pohon Tumbang dan Banjir di Lima Titik

Kamis, 25 November 2021 – 03:18 WIB
Surabaya Diguyur Hujan Deras, Akibatkan Dua Pohon Tumbang dan Banjir di Lima Titik - JPNN.com Jatim
Petugas membersihkan pohon tumbang yang menimpa bangunan sehingga mengakibatkan tiga warga Mojokerto tewas, Minggu (14/11). Foto ilustrasi: dok. BPBD Mojokerto.

jatim.jpnn.com, SURABAYA - Surabaya kembali diguyur hujan lebat mulai pukul 14.30 WIB, Rabu (24/11). Dampaknya, ada dua pohon tumbang serta banjir di lima titik lokasi.

Badan Penanggulangan Bencana dan Perlindungan Masyarakat (BPB Linmas) Surabaya mencatat terdapat dua pohon tumbang di lokasi yang berbeda.

“Pertama, di perumahan Graha Family dengan diameter pohon 20 sentimeter,” ujar, Kepala BPB Linmas Irvan Widyanto.

Kedua, lanjut Irvan, pohon tumbang di daerah Alas Malang, tepatnya di depan Makam Islam. Keduanya telah ditangani sehingga aktivitas kendaraan bisa berjalan normal kembali.

Tak hanya pohon tumbang, Irvan mengatakan adanya genangan di beberapa lokasi. Pertama, di Jalan Raya Lontar dengan tinggi genangan mencapai 50 sentimeter.

“Kemudian, Jalan Raya Sambikerep dengan tinggi genangan 30 Sentimeter. Lalu, Jalan Raya Beringin (di depan Kecamatan sambikerep) Tinggi genangan 20 sentimeter,” ujarnya.

Titik keempat berada di Jalan Raya Kendung depan SMA Wachid Hasyim dengan tinggi genangan 13 sentimeter.

Terakhir, berada di depan TPU Babat Jerawat dengan genangan 15 cm.

Hujan lebat akibatkan pohon tumbang dan banjir di Kota Surabaya
Facebook JPNN.com Jatim Twitter JPNN.com Jatim Pinterest JPNN.com Jatim Linkedin JPNN.com Jatim Flipboard JPNN.com Jatim Line JPNN.com Jatim JPNN.com Jatim

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com Jatim di Google News