DPD RI: Sistem Kesehatan di Indonesia Lemah Atasi Pandemi
La Nyalla menilai sejumlah rumah sakit kerap gagap dalam menangani lonjakan jumlah pasien.
Ia mengaku bahwa kondisi pandemi Covid-19 memang di luar kewajaran.
Akan tetapi, ia menilai seharusnya hal tersebut tidak menjadi alasan untuk tidak siap menghadapinya mengingat pandemi sudah berlangsung setahun dengan jumlah yang terus meningkat.
Seharusnya, kata dia, ada langkah untuk mengantisipasi lonjakan kasus.
"Harus diaku sistem kesehatan Indonesia masih lemah, dan ini harus menjadi pelajaran yang sangat berharga dan menjadi evaluasi, ke depan kita harus lebih matang,” ujar Ketua DPD RI itu.
Ini menjadi tugas bersama bagi para pemangku kebijakan dan harus segera diatasi," imbuhnya.
Ia mengatakan Indonesia harus memiliki sistem pertahanan kesehatan nasional melalui reformasi sistem kesehatan.
"Kita harus bangun birokrasi kesehatan yang inovatif, tidak boleh lagi ada simpang siur informasi pelayanan kesehatan," tuturnya mengakhiri. (antara/jpnn)
Ketua DPD RI, La Nyalla Mattalitti, mengatakan bahwa ketahanan kesehatan di Indonesia lemah terutama saat menghadapi pandemi.
Redaktur & Reporter : Angga Setiawan
Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com Jatim di Google News