HUT ke-76 Jatim, Khofifah: Tunjukan Jatim Bisa Bangkit dari Pandemi

Selasa, 12 Oktober 2021 – 14:45 WIB
HUT ke-76 Jatim, Khofifah: Tunjukan Jatim Bisa Bangkit dari Pandemi - JPNN.com Jatim
Gubernur Jawa Timur Khofifah Indar Parawansa bersama pejabat Forkopimda setempat saat mengikuti upacara peringatan HUT TNI ke-76 di Surabaya, 5 Oktober lalu. (ANTARA Jatim/HO-Biro Adpim Jatim)

jatim.jpnn.com, SURABAYA - Gubernur Jawa Timur Khofifah Indar Parawansa berharap Jawa Timur bangkit dari pandemi Covid-19 di perayaan hari jadi ke-76 provinsi yang jatuh pada, Selasa, 12 Oktober 2021 hari ini.

"Tema Hari Ulang Tahun (HUT) Jatim ke-76 ini adalah Jatim Bangkit. Artinya warga harus segera bangkit dari pandemi," ujarnya di Surabaya, Selasa.

Khofifah yakin warga Jatim merupakan insan-insan yang kuat dan mampu keluar dari masa paceklik seperti saat ini.

"Warga Jatim merupakan warga yang kuat, kami bisa bangkit dari pandemi. Sekarang provinsi Jatim menjadi satu-satunya provinsi berstatus level 1 Covid-19 di wilayah Pulau Jawa dan Bali," papar eks Menteri Sosial tersebut.

Menurut Khofifah, sudah ada sebanyak 32 kabupaten/kota yang masuk level 1 dan tinggal 6 daerah yang level 2. Hal itu, lanjut dia, berdasarkan pada asesmen Kementerian Kesehatan tanggal 9 Oktober 2021.

"Oleh karena itu, masyarakat Jatim harus tunjukkan bahwa Jawa Timur berjiwa kuat, optimis dan selalu semangat," serunya.

Gubernur perempuan pertama Jatim tersebut percaya bahwa Jatim yang merupakan basis kultural Majapahit dan memiliki kapital sosial yang luar biasa, akan selalu menjadi yang terdepan di segala bidang.

"Terima kasih kepada seluruh pihak yang sudah berjuang dan bekerja keras dalam menangani pandemi Covid-19," ucapnya. (antara/mcr17/jpnn)

Gubernur Jawa Timur Khofifah Indar Parawansa berharap Jawa Timur bangkit dari pandemi Covid-19 di perayaan hari jadi ke-76 provinsi yang jatuh pada 12 Oktoberr

Redaktur & Reporter : Febriansyah

Sumber Antara
Facebook JPNN.com Jatim Twitter JPNN.com Jatim Pinterest JPNN.com Jatim Linkedin JPNN.com Jatim Flipboard JPNN.com Jatim Line JPNN.com Jatim JPNN.com Jatim

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com Jatim di Google News