DPRD Surababya Minta Vaksinasi Covid-19 Anak Digelar di Sekolah

jatim.jpnn.com, SURABAYA - DPRD Surabaya menyarankan vaksinasi Covid-19 untuk anak-anak dilakukan di sekolah.
"Vaksinasi tetanus, campak, difteri yang sebelumnya maupun yang secara berkala sudah dijalankan di sekolah oleh petugas puskesmas setempat. Sehingga, pola atau skema vaksinasi di sekolah juga bisa dilaksanakan ketika vaksinasi Covid-19," kata Wakil Ketua DPRD Surabaya Reni Astuti, Sabtu (10/7).
Reni meminta Dinas Kesehatan (Dinkes) dan Dinas Pendidikan (Dispendik) Surabaya bekerja sama terkait pendataan siswa yang memenuhi kriteria usia untuk vaksinasi.
Selain itu, Dispendik Surabaya juga menyosialisasikan kepada sekolah dan orang tua mengenai pentingnya vaksinasi anak.
"Untuk kedepannya vaksinasi harus tetap atas izin orang tua dari si anak," ujarnya.
Reni berharap bahwa manfaat dari vaksinasi benar-benar dapat tersosialisasi kepada orang tua.
Hal ini bertujuan agar penanganan Covid-19 di Kota Surabaya bisa lebih cepat terkendali dan target imunitas di masyarakat bisa segera tercapai.
Baca Juga:
"Semoga semua upaya lahir batin dalam menangani wabah Covid-19 berjalan lancar dan barokah," katanya. (mcr6/antara/jpnn)
DPRD Surabaya menyarankan vaksinasi Covid-19 untuk anak-anak dilakukan di sekolah.
Redaktur & Reporter : Angga Setiawan
Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com Jatim di Google News