Kata Johan Budi Soal Pengusulan Erupsi Gunung Semeru Jadi Bencana Nasional

Sabtu, 11 Desember 2021 – 07:17 WIB
Kata Johan Budi Soal Pengusulan Erupsi Gunung Semeru Jadi Bencana Nasional - JPNN.com Jatim
Anggota DPR RI, Johan Budi di tengah dan Bambang DH di kiri. Foto: Ridho Abdullah/ JPNN.com

jatim.jpnn.com, LUMAJANG - Erupsi dan awan panas guguran (APG) Gunung Semeru membuat banyak jatuh korban. Sejauh ini, sudah mencapai 43 korban lebih dari data BNPB.

Pada Kamis (9/12), pihak Komisi 3 DPR RI Fraksi PDIP datang dan meninjau lokasi terdampak erupsi Gunung Semeru. Mereka ialah Arteria Dahlan, Johan Budi, dan Bambang DH.

Ketiganya meninjau dampak erupsi dan APG Gunung Semeru melalui Malang.

Ketika ditemui, Johan Budi memastikan para pengungsi sudah terbantu dengan baik oleh pemerintah dan semua elemen aparat.

Di sisi lain, maksud kedatangan para anggota DPR RI tersebut juga akan mendistribusikan bantuan, terutama kebutuhan pengungsi sehari-hari.

Bencana erupsi Gunung Semeru tersebut sudah menewaskan puluhan jiwa penduduk setempat.

Johan Budi pun sempat disinggung soal kemungkinan pihaknya merekomendasikan tragedi tersebut sebagai bencana nasional.

"Itu bukan domain kami, tanya langsung pemerintah," ucapnya ketika ditemui di Mapolresta Malang Kota (9/12).

Anggota DPRI RI Johan Budi menanggapi soal kemungkinan menaikkan status erupsi Gunung Semeru menjadi bencana nasional.
Facebook JPNN.com Jatim Twitter JPNN.com Jatim Pinterest JPNN.com Jatim Linkedin JPNN.com Jatim Flipboard JPNN.com Jatim Line JPNN.com Jatim JPNN.com Jatim

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com Jatim di Google News