Wali Kota Eri Beri Tugas Camat dan Lurah Sebelum Cuti Kampanye
jatim.jpnn.com, SURABAYA - Wali Kota Surabaya Eri Cahyadi telah mengajukan cuti kampanye yang akan berlangsung mulai 25 September-23 November.
Sebelum, memasuki cuti kampanye, Eri meminta lurah dan camat untuk menginformasikan program kerja selama 2025-2026 kepada masyarakat.
Program tersebut harus berdampak pada kesejahteraan masyarakat dan akan dijabarkan dalam berita acara penandatanganan.
“Saya ingin camat lurah untuk turun ke teman-teman LPMK, RT, RW untuk menjaring aspirasi kebutuhan masyarakat, seperti memasukan program jahit, pembuatan paving, lampu PJU dan kegiatan pemuda. Nantinya akan dimasukan dalam berita acara dan ditandatangani,” kata Eri di Balai Kota Surabaya, Selasa (10/9).
Termasuk jumlah Anggaran Pendapatan dan Belanja Daerah (APBD) yang diperlukan harus disertakan. Tujuannya, masyarakat tahu prioritas program harus terbagi dalam pengerjaan 2025 dan 2026.
"Saya minta ditempel di seluruh balai RW. Ini terjadi 2023-2024 ketika berita acara saya tandatangani maka tidak ada satupun yang tertinggal. Berarti (program) harus diawasi," imbuhnya.
Baca Juga:
Dia berharap jika kembali berkesempatan menjabat sebagai Wali Kota Surabaya periode kedua, maka program kerja yang sudah direncanakan akan terbukti berjalan sehingga 2025 masyarakat bisa merasakan. (mcr23/jpnn)
Wali Kota Eri minta lurah dan camat beber program kerja kerakyatan sebelum cuti kampanye
Redaktur : Arry Dwi Saputra
Reporter : Ardini Pramitha
Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com Jatim di Google News