PWNU Jatim Pastikan Tidak Beri Dukungan Paslon Tertentu pada Pilkada 2024

Rabu, 31 Juli 2024 – 13:08 WIB
PWNU Jatim Pastikan Tidak Beri Dukungan Paslon Tertentu pada Pilkada 2024 - JPNN.com Jatim
Pj Ketua Pengurus Wilayah Nahdlatul Ulama (PWNU) Jatim, KH. Abdul Hakim Mahfuzd atau Gus Kikin. Foto: Ardini Pramitha/JPNN.com

jatim.jpnn.com, SURABAYA - Pengurus Wilayah Nahdlatul Ulama (PWNU) Jawa Timur memastikan tidak akan mendukung salah satu pasangan calon pada Pilkada 2024.

Pj Ketua PWNU Jatim KH Abdul Hakim Mahfudz atau Gus Kikin mengaku tak memungkiri Jawa Timur menjadi basis NU terbesar sehingga akan dikaitkan dengan pesta politik.

Namun, Gus Kikin menyatakan pada dasarnya NU membawa semangat persatuan. Siapapun tokohnya apapun partai politiknya bakal dirangkul bersama.

“Yang jelas kami mempunyai basis masa yang cukup besar, ini akan terdampak dengan adanya pilkada itu,” kata Gus Kikin saat di Kantor PWNU Jatim, Selasa (30/7).

“NU itu adalah semangatnya, semangat untuk persatuan semangat untuk ukhuwah. apapun yang terjadi siapapun yang menang, siapapun pendukungnya akan disatukan,” ujarnya.

Dia mengatakan Indonesia memiliki penduduk yang beragam sehingga semua bisa disatukan walaupun berbeda-beda.

“Kita sama sama di Indonesia, kita punya penuntun yang sama untuk membangun persatuan di Indonesia ini. Kita lihat saja apa yang terjadi, terutama kampanye-kampanye biasanya tarik-menarik itu terjadi,” tuturnya.

Peran PWNU adalah memastikan semuanya tidak terpecah belah meskipun berbeda pandangan bahkan dukungan.

Sikap PWNU Jatim jelang Pilkada serentak 2024, bawa semangat persatuan
Facebook JPNN.com Jatim Twitter JPNN.com Jatim Pinterest JPNN.com Jatim Linkedin JPNN.com Jatim Flipboard JPNN.com Jatim Line JPNN.com Jatim JPNN.com Jatim

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com Jatim di Google News