Jelang Pilpres 2024, Ganjar Minta Tokoh Masyarakat Lintas Agama Rapatkan Barisan
jatim.jpnn.com, SURABAYA - Cawapres Nomor Urut 3 Ganjar Pranowo menutup rentetan Safari Politik di Kota Pahlawan dengan menyapa tokoh masyarakat lintas agama di DBL Arena Surabaya, Sabtu (13/1).
Mantan Gubernur Jawa Tengah itu meminta supaya segera merapatkan barisan menyambut Pemilu pada 14 Februari 2024.
Ganjar mengatakan kehadiran para tokoh lintas agama menjadi pelecut semangat untuk membawa kemenangan dengan penuh martabat.
“Tentunya semua yang hadir ini menyatukan perbedaan sebagai semboyan Bangsa Indonesia Bhineka Tunggal Ika,” ujar Ganjar.
Menurutnya, sebagai penduduk yang hidup di Indonesia dengan berlandaskan asas Bhineka Tunggal Ika, perbedaan pada masyarakat ini tidak bisa dihindari.
“Para pendiri sudah menggariskan Bhineka Tunggal Ika. Tidak ada yang bisa mengklaim seseorang paling berjasa pada lahirnya republik ini,” ucapnya.
Ganjar menambahkan beragam suku, agama, hingga golongan yang ada punya kontribusi demi kemajuan bangsa maupun negara.
“Mari rapatkan barisan tinggal 31 hari lagi kita akan berjuang sekeras kerasnya, sekuat-kuatnya, sejujur-jujurnya membawa harkat martabat bangsa ini bersama bapak ibu sekalian. Insyaallah yang menjadi ikhtiar kita diridhoi Allah,” jelasnya.
Bertemu tokoh lintas agama di Surabaya, Ganjar minta rapatkan barisan jelang pemilu 2024
Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com Jatim di Google News