Diyakini Selamatkan Indonesia dari Ancaman Global, JKSN Menangkan Prabowo-Gibran
jatim.jpnn.com, SURABAYA - Jaringan Kiai Santri Nasional (JKSN) meyakini Paslon Nomor Urut 2 Capres Prabowo Subianto dan Cawapres Gibran Rakabuming Raka,m dapat menyelamatkan Indonesia dari ancaman global.
Penilaian itu disampaikan dalam konsolidasi di Pondok Pesantren (PP) Amanatul Ummah Siwalankerto, Kota Surabaya, Sabtu (30/12).
Dewan Penasehat JKSN KH Asep Saifuddin Chalim menyebut, jika terjadi perang dunia ketiga maka yang paling kompeten untuk mengatasi persoalan tersebut, adalah Prabowo.
“Ancaman disintegrasi yang punya kompetan untuk mengatasi adalah Pak Prabowo, jangan sampai hal hal seperti itu terjadi,” ucap KH Asep.
Belum lagi, lanjut KH Asep, ancaman ideologis yang mengancam bangsa sehingga TNI dan NU harus kompak menyiapkan kekuatan besar.
Pengasuh Ponpes Amanatul Ummah itu menambahkan Gibran merupakan Putra Jokowi sekaligus presiden yang memiliki representasi NU. Ini tak lepas dari keputusan presiden dalam melahirkan Hari Santri Nasional.
“Jangan menjadi khayalan mewujudkan Indonesia adil dan makmur, tetapi harus paling jelas programnya. Rakyatnya bisa makan, sekolah, serta kesehatannya terjamin,” ujarnya.
JKSN menargetkan perolehan suara Prabowo-Gibran sebesar 65 persen di Jawa Timur. Pihaknya juga menyerukan Pilpres 2024 berlangsung satu putaran.
JKSN nyatakan dukung Prabowo-Gibran di Pilpres 2024, ini alasannya.
Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com Jatim di Google News