Istri Kiai Marzuki Mustamar Dorong Nahdiyin Coblos Anies-Muhaimin

Kamis, 30 November 2023 – 23:04 WIB
Istri Kiai Marzuki Mustamar Dorong Nahdiyin Coblos Anies-Muhaimin - JPNN.com Jatim
Paslon capres-cawapres dari Koalisi Perubahan Anies Baswedan-Muhaimin Iskandar. Foto: Ricardo/JPNN

jatim.jpnn.com, SURABAYA - Istri Kiai Marzuki Mustamar, Nyai Saidah Marzuki menyerukan agar nahdiyin membulatkan dukungan pada paslon capres-cawapres Anies Baswedan-Muhaimin Iskandar (AMIN).

Wanita yang kini menjabat sebagai anggota Dewan Penasihat Timnas AMIN tersebut ajek menggalang dukungan ulama dan nahdiyin dalam memenangkan paslon no urut 1 pada Pemilu 2024.

Nyai Saidah mengutarakan Anies-Muhaimin adalah pasangan calon presiden dan calon wakil presiden yang paling layak didukung para nahdiyin dan santri di Indonesia.

“Warga NU dan santri di Indonesia, mari kita sama-sama mendukung AMIN untuk membawa perubahan bagi Indonesia. AMIN capres yang sekaligus santri, bahkan sanadnya sampai kepada pendiri NU itu sendiri," katanya, Kamis (30/11)

"Insyaallah Anies Baswedan Presiden dan Gus Muhaimin Wakil Presiden, keadilan sosial dan kemakmuran bagi semua,” imbuh putri Kiai Ahmad Nur itu.

Nyai Saidah pun menyinggung kemampuan dalam aspek keagamaan paslon AMIN yang layak menjadi pertimbangan para pemilih.

“Calon presiden dan wakil presiden yang bisa ngaji, bisa baca selawat, ratibul hadad, Al-Fatihah lancar, salatnya benar, bisa jadi imam salat yang khusyuk itu ada pada Anies dan Gus Muhaimin Iskandar.

Oleh karena itu, lanjut dia, sangat tepat jika warga nahdiyin mendukung AMIN. (jpnn)

Berita ini telah tayang di JPNN.com dengan judul: Istri Kiai Marzuki Mustamar Serukan Coblos Anies Baswedan-Muhaimin Iskandar

Nyai Saidah mengharapkan nadiyin memilih paslon capres-cawapres yang tepat pada Pemilu 2024, yakni Anies-Muhaimin.

Redaktur & Reporter : Fahmi Azis

Facebook JPNN.com Jatim Twitter JPNN.com Jatim Pinterest JPNN.com Jatim Linkedin JPNN.com Jatim Flipboard JPNN.com Jatim Line JPNN.com Jatim JPNN.com Jatim

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com Jatim di Google News