Ratusan Petani di Ponorogo Deklarasikan Dukungan Untuk Prabowo-Gibran
jatim.jpnn.com, PONOROGO - Ratusan sukarelawan yang tergabung dalam Komunitas Masyarakat Petani Desa Ponorogo (KMPDP) mengumumkan dukungan mereka untuk pasangan Prabowo Subianto dan Gibran Rakabuming Raka di Pilpres 2024.
Koordinator KMPDP Abdul Kholik mengatakan para sukarelawan berasal dari wilayah pinggiran Ponorogo Timur, seperti Kecamatan Pulung, Pudak, Sooko, dan Ngebel.
Deklarasi itu diambil setelah melalui musyawarah dan menampung aspirasi dari para sukarelawan tersebut.
"Selesai bermusyawarah dan menampung aspirasi dari bawah maka kami mendeklarasikan dukungan dan siap memenangkan Bapak Prabowo dan Mas Gibran menjadi presiden dan wakil presiden 2024-2029, dalam satu putaran," kata Kholik, Senin (27/11).
Pihaknya berharap Prabowo dan Gibran dapat melanjutkan pembangunan Indonesia yang sudah berjalan dan memperkuat fondasi pembangunan yang sudah ditancapkan Presiden Jokowi.
"Kami harus mencontoh negara luar yang majunya tidak terlepas dengan estafet kepemimpinan yang ada dan bukan merubah fondasi yang sudah dilakukan kepemimpinan sebelumnya," ujarnya.
Setelah itu pihaknya bersama elemen dan masyarakat Desa Ponorogo mendukung dan berkomitmen memenangkan Prabowo-Gibran dalam satu putaran.
"Kami paham dari tiga pasangan calon yang ada, Prabowo-Gibran ini yang paling ideal, terbaik," ucapnya.
Komunitas Masyarakat Petani Desa Ponorogo mendeklarasikan dukungan untuk Prabowo dan Gibran di Pilpres 2024.
Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com Jatim di Google News