Resmikan Posko Pemenangan, Caleg PDIP Tancap Gas Sosialisasikan Ganjar-Mahfud

Minggu, 29 Oktober 2023 – 21:15 WIB
Resmikan Posko Pemenangan, Caleg PDIP Tancap Gas Sosialisasikan Ganjar-Mahfud - JPNN.com Jatim
Calon Legislatif (Caleg) DPRD Provinsi Jawa Timur Dapil Jatim 1 PDI Perjuangan Frangky Chandra bersama Ketua DPC PDIP Kota Surabaya Adi Sutarwijono. Foto: Ardini Pramitha/JPNN.com

jatim.jpnn.com, SURABAYA - Calon Legislatif (Caleg) DPRD Provinsi Jawa Timur Dapil Jatim 1 PDI Perjuangan Frangky Chandra tancap gas mengenalkan Capres Ganjar Pranowo dan Cawapres Mahfud MD kepada masyarakat.

Lewat peresmian Posko Pemenangan GAMA di Jalan Kenjeran Surabaya, Frangky menyatakan menjadi salah satu bentuk konsolidasi dalam upaya menggelorakan pemenangan Pilpres 2024.

"Sejatinya, sosialisasi ini sudah dilakukan sejak dua tahun lalu, jauh sebelum Pak Ganjar mendapat tiket rekom sebagai Capres," ujar Frangky, Minggu (29/10).

Frangky mengaku saat ini dia ditunjuk sebagai Dewan Pembina Pusat Barisan Relawan Ganjar Presiden (Bara GP).

"Sebelum menjadi kader partai, saya sudah menjabat sebagai Wakil Ketua DPW Sahabat Ganjar Jatim," katanya.

Pada kesempatan yang sama, politikus berlatar belakang pengusaha interior dan desain tersebut, juga menyerahkan secara simbolis 2.500 bantuan BPJS Ketenagakerjaan khusus kecelakaan kerja.

"Masing-masing 1.500 PKL keliling dan 1.000 driver Gojek. Bantuan ini diberikan untuk warga Surabaya kurang mampu," jelasnya.

Kegiatan tersebut dihadiri Ketua DPC PDIP Surabaya Adi Sutarwijono beserta seluruh kader partai. Menurutnya, turun menyapa masyarakat adalah rumus partai berlambang banteng tersebut.

Caleg PDIP Dapil Jatim Frangky Chandra sosialiasikan Ganjar Mahfud lewat posko pemenangan di Jalan Kenjeran Surabaya.
Facebook JPNN.com Jatim Twitter JPNN.com Jatim Pinterest JPNN.com Jatim Linkedin JPNN.com Jatim Flipboard JPNN.com Jatim Line JPNN.com Jatim JPNN.com Jatim

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com Jatim di Google News