Gubernur Khofifah Diyakini Habis-Habisan di Periode Terakhirnya, Kata Gus Fawait
Gus Fawait melihat di tahun 2022 Pemprov Jatim meraih capaian cukup bagus lantaran kepemimpinan Khofifah sebagai tokoh nasional. Namun, bukan berarti tidak memiliki kekurangan.
"Kurangnya, dalam proses pengesahan APBD 2023 belum diimbangi tim yang baik. Anak buahnya belum bisa mengimbangi pola pikir yang disampaikan Bu Khofifah, padahal visi misi beliau begitu luar biasa," ungkapnya.
Nah, di tahun 2023, dia berharap bisa dimanfaatkan menjadi sebuah pengungkit untuk perekonomian Jawa Timur, apalagi Pileg dan Pilpres pada 14 Februari 2024 prosesnya dimulai dari sekarang.
"Dalam tahun politik ini tentu dimanfaatkan betul-betul karena banyak event politik, mulai dari calon DPR, DPD, bahkan capres cawapres biasanya pasang gambar," ucapnya.
Apabila gambar-gambar pencalonan itu dicetak atau rapat-rapat besar itu dilakukan di Jatim maka ada potensi ekonomi akan tumbuh dan menjadi peluang bagus yang tak bisa dilewatkan.
"Berapa uang yang akan berputar dalam proses tahun politik,” kata Gus Fawait.
Gus Fawait mengatakan bahwa diperlukan kebijakan tepat dan jeli agar uang yang beredar di tahun politik bisa dimanfaatkan untuk perekonomian di Jatim, bahkan mengembangkan UMKM dan pelaku usaha di sektor lainnya. (mcr12/jpnn)
Ketua Fraksi Gerindra Jatim Gus Fawait meyakini Gubernur Khofifah bakal habis-habisan di periode akhirnya untuk memaksimalkan pembangunan.
Redaktur & Reporter : Arry Dwi Saputra
Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com Jatim di Google News