Puan Bilang Pemilu Tetap Dilaksanakan Sesuai Jadwal, PDIP Surabaya Mulai Bergerak
jatim.jpnn.com, SURABAYA - Saat berkunjung ke Surabaya Ketua DPP PDIP Puan Maharani menyampaikan kalau Pemilu 2024 bakal dilaksanakan pada 14 Februari 2024.
"Sudah menjadi keputusan pemerintah dan disetujui semua fraksi DPR RI," kata Puan di Kantor DPC PDIP Surabaya, Selasa (1/3) malam.
Menurutnya, waktu dua tahun ke depan hingga 2004 bukan merupakan waktu yang panjang sehingga sejak jauh hari seluruh konsolidasi partai dan kerja kerakyatan harus konsisten dijalankan.
Ketua DPC PDIP Surabaya Adi Sutarwijono melaporkan secara langsung hasil konsolidasi partainya menjelang Pemilu 2024 kepada Puan Maharani.
Pihaknya telah menggelar musyawarah anak cabang pada November 2021 untuk mendapatkan struktur pengurus tingkat kecamatan.
“Surabaya kompak semuanya,” kata Adi
Kemudian, pada pekan ini melaksanakan rakor anak cabang (rakorancab) mulai tingkat kecamatan, seluruh jajaran ranting (kelurahan) sampai anak ranting di tingkat RT-RW se-Surabaya.
“Semuanya solid menjalankan konsolidasi sekaligus mengawal kerja, membantu rakyat di bidang pendidikan, kesehatan, sosial, dan sebagainya," jelasnya.
PDIP Surabaya melaporkan kerja konsolidasi menjelang Pemilu 2024
Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com Jatim di Google News