Khofifah Disebut Layak Jadi Capres, Para Akademisi Beber Alasannya

Jumat, 25 Februari 2022 – 20:12 WIB
Khofifah Disebut Layak Jadi Capres, Para Akademisi Beber Alasannya - JPNN.com Jatim
Akademisi beber alasan Khofifah layak menjadi calon presiden daripada wakil presiden. Foto: Arry Saputra/JPNN.com

“Khofifah punya etos luar biasa, gagal dua kali dalam Pilgub Jatim, tetapi tidak menyerah. Tidak semua pemimpin mampu begitu,” bebernya.

Selain itu, Khofifah punya modal simbolis, yaitu sebagai ketua muslimat dan ketua bidang di PBNU. Pengalamannya sebagai menteri, terlibat di PPP, PKB, dan pemenangan tim Jokowi menjadi nilai tambah.

“Hal tersebut yang membuat Khofifah perlu dipertimbangkan." ucap dia.

Akhir-akhir ini, Khofifah menjadi magnet. Namanya digandengkan dengan banyak capres sampai diprediksi siapa saja calon presiden, dialah yang menjadi wakil.

Menurutnya, orang yang berusaha menggandengkan tentu paham betul bahwa Khofifah punya potensi besar.

“Akan tetapi, bukan berarti tak punya peluang menjadi capres saat banyak orang menjadikannya cawapres. Kemungkinan masih terbuka lebar,” tandas Agus. (mcr12/jpnn)

Para akademisi beber alasan Khofifah layak menjadi calon presiden daripada wakil presiden.

Redaktur : Fahmi Azis
Reporter : Arry Dwi Saputra

Facebook JPNN.com Jatim Twitter JPNN.com Jatim Pinterest JPNN.com Jatim Linkedin JPNN.com Jatim Flipboard JPNN.com Jatim Line JPNN.com Jatim JPNN.com Jatim

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com Jatim di Google News