Persik Takluk dari Persela, Alfiat Singgung Keputusan Wasit
jatim.jpnn.com, KEDIRI - Persik Kediri harus menelan kekalahan dari Persela Lamongan pada laga lanjutan BRI Liga 1 yang berlangsung di Stadion Moch Soebroto Kota Magelang, Jawa Tengah, Senin (25/10) malam.
Meski memiliki banyak peluang, klub Macan Putih harus mengakui keunggulan Persela dengan skor 0-1.
Tercatat dalam statistik permainan, anak asuh Alfiat jauh lebih unggul. Persik mampu menorehkan 8 kali tendangan ke gawang. Sementara Persela hanya 1 kali tendangan yang berbuah gol.
Pelatih karteker Persik Alfiat mengaku pada babak pertama timnya memang kecolongan.
"Pada pemain gagal melakukan sapu bersih setelah bola masuk ke area kotak penalti. Namun, saya selalu apresiasi penampilan dan kerja keras mereka," ujarnya.
Selain itu, menurut Alfiat, faktor kekalahan timnya disebabkan oleh tidak adilnya wasit dalam memimpin pertandingan.
Alfiat mengaku kecewa dengan kepemimpinan wasit Agung Setiawan. Keputusan wasit asal Tegal, Jawa Tengah itu banyak merugikan timnya.
“Lain kali, kami minta perangkat pertandingan harus segera diperbaiki. Banyak keputusan yang merugikan," jelasnya
Persik Kediri harus menelan kekalahan dari Persela Lamongan pada laga lanjutan BRI Liga 1. Pelatih Karteker Persik Alfiat Singgung Keputusan Wasit
Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com Jatim di Google News