Jelang Liga 3, PSSS Lakukan Uji Coba Asah Mental Pemain

Jumat, 15 Oktober 2021 – 12:13 WIB
Jelang Liga 3, PSSS Lakukan Uji Coba Asah Mental Pemain - JPNN.com Jatim
Tim PSSS Situbondo foto bersama dengan tim dari Jember Krisna SSJ FC sebelum bertanding di Lapangan Brigif Jember. Kamis (14/10/2021) (ANTARA/HO-istimewa)

jatim.jpnn.com, SITUBONDO -  

Persatuan Sepak Bola Seluruh Situbondo (PSSS) sukses mengalahkan Jember Krisna SSJ FC dengan skor 2-1 pada pertandingan uji coba persiapan Liga 3 di Lapangan Brigif Jember, Jawa Timur, Kamis (14/10).

Pada pertandingan tersebut, PSSS masih tampil canggung. terbukti, di awal laga tepat menit ke-16 mereka kebobolan lebih dulu.

Kecanggungan itu diakui Manajer PSSS Totok Eko Bahari. Dia mengatakan pemainan anak asuh Nanang K masih kaku.

"Kami kebobolan lebih awal, permainan mereka masih terlihat canggung. Mungkin karena ini pertama kali kami bertandang ke kandang lawan," ujar Totok.

Kendati demikian, lanjut dia, memasuki babak kedua, PSSS tampil lebih beringas. Pada pertengahan laga, PSSS mendapatkan tendangan 12 pas. Sayangnya, M. Akmal yang bertindak sebagai algojo gagal menyumbang angka.

Laga kemudian berjalan sengit. PSSS berhasil mencetak dua gol dan memenangkan pertandingan.

Meski begitu, menurut Totok, ada beberapa hal yang masih perlu dievaluasi kepada PSSS. Salah satunya, mental bertanding.

"Mental masih kurang sehingga berimbas pada finishing shot on target. Mental bertanding juga harus dibenahi lagi," ujarnya.

Totok menambahkan, uji coba Liga 3 ini akan terus dilakukan guna meningkatkan performa klub Situbondo tersebut ketika bertanding di Liga 3 yang akan mulai digulirkan pada 3 November 2021.

"Nanti kami bertanding dengan Persid Jember dalam waktu dekat," tandasnya. (antara/mcr17/jpnn)

Menjelang Liga 3, PSSS (Situbondo) menggelar uji coba untuk mengasah mental pemain yang masih kurang.

Redaktur & Reporter : Febriansyah

Sumber Antara
Facebook JPNN.com Jatim Twitter JPNN.com Jatim Pinterest JPNN.com Jatim Linkedin JPNN.com Jatim Flipboard JPNN.com Jatim Line JPNN.com Jatim JPNN.com Jatim

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com Jatim di Google News