Laga Derbi Jatim Dipastikan Berlangsung di Bali, Begini Kata Arema FC

jatim.jpnn.com, MALANG - Manajemen Arema FC memastikan laga panas Derbi Jawa Timur kontra Persebaya akan digelar di Stadion Kapten I Wayan Dipta, Gianyar, Bali pada Senin (28/4) mendatang.
General Manager Arema FC, Yusrinal Fitriandi, menyampaikan bahwa meski bermain jauh dari rumah, para pemain Singo Edan tetap membutuhkan doa dan dukungan penuh dari Aremania.
"Mohon doa dan dukungan semua pihak juga Aremania agar di Bali kami bisa lancar memetik kemenangan," kata Yusrinal, Minggu (20/4).
Selama berada di Pulau Dewata, Arema FC juga dijadwalkan menghadapi Madura FC pada Kamis (24/4), sehingga dua laga penting akan digelar jauh dari markas kebanggaan Arek Malang.
Terkait kemungkinan kembali menggunakan Stadion Kanjuruhan sebagai kandang, Yusrinal menyebut hal itu bisa terealisasi pada Mei 2025. Saat ini, pihak manajemen tengah memenuhi berbagai syarat yang diwajibkan oleh Polres Malang.
"Mohon doa dukungan semua pihak agar Mei kami kembali ke Kanjuruhan Malang," ujarnya.
Dia mengatakan Arema FC berkomitmen untuk mematuhi semua ketentuan yang ditetapkan, termasuk hasil risk assessment dari Mabes Polri dan verifikasi dari PT Liga Indonesia Baru (LIB).
Rekomendasi yang wajib dipenuhi antara lain pelaksanaan simulasi pengamanan sesuai Perpol No. 10 Tahun 2022, penandatanganan MOU dengan Pemkab Malang, serta koordinasi dengan instansi pendukung seperti medis, damkar, dan dinas teknis lainnya.
Manajemen Arema FC memastikan laga panas Derbi Jawa Timur kontra Persebaya akan digelar di Stadion Kapten I Wayan Dipta, Bali.
Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com Jatim di Google News