PSSI Minta Dukungan Masyarakat Untuk Timnas Indonesia

Rabu, 08 November 2023 – 11:06 WIB
PSSI Minta Dukungan Masyarakat Untuk Timnas Indonesia - JPNN.com Jatim
Waketum PSSI Zainuddin Amali (kedua kiri) bersama Direktur Teknik timnas Indra Sjafri (ketiga kiri), Manajer timnas Endri Erawan (kiri) dan Kapten Timnas Indonesia U-17 Muhammad Iqbal Gwijangge (kanan) disela kegiatan latihan timnas di Lapangan C komplek Stadion GBT Surabaya, Jawa Timur, Selasa (7/11/2023). ANTARA/Naufal Ammar Imaduddin

Oleh karena itu, pihaknya akan terus memberikan dukungan kepada tim, terutama para pemain yang akan berjuang di Piala Dunia U-17.

"Kami akan terus dorong anak-anak agar terus berkembang semakin baik lagi," ucapnya.

Sementara itu, Pelatih Timnas Indonesia U-17 Bima Sakti mengucapkan terima kasih atas dukungan PSSI.

"Saya ucapkan terima kasih kepada pak ketum, pak waketum, ada Pak Endri juga selaku manajer, Dirtek Coach Indra sekaligus penasihat saya bersama Coach frank selalu memantau perkembangan kami," ucapnya.

Pelatih asal Balikpapan tersebut juga bersyukur anak asuhnya dalam keadaan sehat dan baik.

"Pemain semua dalam kondisi sehat dan Insyaallah siap untuk memberikan yang terbaik di hari Jumat nanti di dalam pertandingan melawan Ekuador," ujarnya. (antara/mcr12/jpnn)

PSSI berharap masyarakat Indonesia mendukung Timnas saat bertanding melawan Ekuador di Piala Dunia U-17.

Redaktur & Reporter : Arry Dwi Saputra

Sumber Antara
Facebook JPNN.com Jatim Twitter JPNN.com Jatim Pinterest JPNN.com Jatim Linkedin JPNN.com Jatim Flipboard JPNN.com Jatim Line JPNN.com Jatim JPNN.com Jatim

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com Jatim di Google News