Kesumat SB Vs Sjamsul Viral Hingga ke Media Sosial, Berawal dari Sakit Hati

Minggu, 14 November 2021 – 09:57 WIB
Kesumat SB Vs Sjamsul Viral Hingga ke Media Sosial, Berawal dari Sakit Hati - JPNN.com Jatim
Aparat Polsek Turen, Malang merilis kasus kepemilikan senjata tajam dan perbuatan tak menyenangkan yang sempat viral di media sosial. Foto: tribratanews.jatim.polri.go.id

jatim.jpnn.com, MALANG - Polisi akhirnya mengungkap kasus kerusuhan yang melibatkan dua warga Malang yang sempat viral di media sosial beberapa waktu lalu.

Dalam video tersebut, memperlihatkan seorang yang diketahui berinisial SB (50) menyerang Sjamsul Chalim (69) dengan senjata tajam.

Keduanya merupakan Desa Talok, Kecamatan Turen, Kabupaten Malang.

Kapolsek Turen Kompol Suko Wahyudi menerangkan kejadiannya terjadi di pertigaan Jalan Gatot, Desa Talok pada Rabu (10/11) sekitar pukul 14.00 WIB.

Kronologisnya, kata dia, bermula saat SB menyapu pangkalan ojek. Lantaran debunya bertebaran, dia pun ditegur oleh Sjamsul Chalim.

Emosi pelaku memuncak setelah beberapa jam kemudian. Ketika itu, korban baru saja mengantarkan penumpang dan memarkirkan motornya di depan SB.

Saat itu pelaku mengaku dalam keadaan mabuk dan masih sakit hati setelah ditegur korban sebelumnya.

“Karena emosi tersangka mengambil sajam jenis pisau di rumahnya yang tak jauh dari lokasi dan sebuah rantai besi dalam jok motornya," kata dia, mengutip laman Polda Jatim, Sabtu (13/11).

Selanjutnya pelaku menyerang korban dengan cara menebaskan pisau ke tubuh korban dan mengenai pundak sebelah kiri hingga menyebabkan memar.

Pertengkaran antara dua warga Malang viral di media sosial menampilkan seseorang yang membawa pisau dan rantai.
Facebook JPNN.com Jatim Twitter JPNN.com Jatim Pinterest JPNN.com Jatim Linkedin JPNN.com Jatim Flipboard JPNN.com Jatim Line JPNN.com Jatim JPNN.com Jatim

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com Jatim di Google News