Pasutri di Probolinggo Terekam CCTV Curi Motor, 1 Pelaku Ditembak Saat Kabur

jatim.jpnn.com, PROBOLINGGO - Tim Sat Reskrim Polres Probolinggo menangkap pasangan suami istri (pasutri) berinisial AA (33) dan S (33) warga Tegalsiwalan, Kabupaten Probolinggo atas kasus pencurian sepeda motor yang aksinya terekam kamera CCTV.
Kasat Reskrim Polres Probolinggo AKP Putra Adi Fajar Winarsa menjelaskan pasutri tersebut diringkus pada Kamis malam (24/4) setelah teridentifikasi sebagai pelaku pencurian motor di Desa Sumber Kedawung, Kecamatan Leces pada Rabu (23/4).
“Kami telah menangkap dua pelaku curanmor di TKP Leces dan mereka adalah pasangan suami istri,” ujar Putra, Sabtu (26/4).
Kronologi kejadian berawal saat korban AW diminta temannya membeli makanan di wilayah Leces. Dia memarkirkan motor Honda Beat miliknya di depan Kantor Bank BRI Sumberkedawung.
Namun, ketika kembali dari membeli makanan, korban mendapati motornya telah raib.
Korban langsung melaporkan kejadian itu ke Polsek Leces. Sat Reskrim bersama Polsek kemudian melakukan olah TKP, memeriksa rekaman CCTV, dan meminta keterangan saksi.
“Dari pemeriksaan CCTV, salah satu pelaku berhasil teridentifikasi, yaitu AA,” jelasnya.
Berdasarkan identifikasi tersebut, polisi langsung menangkap AA di rumahnya. Saat penggeledahan, petugas menemukan barang bukti berupa motor hasil curian serta beberapa kunci T, alat yang biasa digunakan untuk mencuri motor.
Pasangan suami istri pencuri motor di Probolinggo ditangkap polisi usai aksinya terekam CCTV. Satu pelaku ditembak karena mencoba kabur saat penangkapan.
Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com Jatim di Google News