Polisi Kantongi Nopol Ambulans Berlogo Demokrat yang Tabrak 5 Motor di Sidotopo

Senin, 26 Februari 2024 – 17:12 WIB
Polisi Kantongi Nopol Ambulans Berlogo Demokrat yang Tabrak 5 Motor di Sidotopo - JPNN.com Jatim
Lima motor ringsek usai ditabrak ambulans berlogo Partai Demokrat di Jalan Sidotopo. Foto: 112

jatim.jpnn.com, SURABAYA - Polisi telah mengetahui pelat nomor atau nomor polisi ambulans berlogo Partai Demokrat yang menabrak lima motor di Jalan Simokerto, seberang Depo Lokomotif Sidotopo, Surabaya pada Minggu (25/2).

Kendaraan ambulans tersebut bernopol L 1890 AZ yang melarikan diri seusai menabrak lima motor.

Kanit Laka Lantas Polrestabes Iptu Suryadi memastikan tidak ada korban jiwa dalam peristiwa tersebut. Hanya saja, lima unit motor itu mengalami kerusakan.

“Tidak ada korban jiwa, melainkan kerusakan sepeda motor yang terlibat laka,” kata perwira balok dua tersebut.

Dia menjelaskan kecelakaan tersebut bermula saat mobil ambulans dari arah selatan ke utara. Sesampainya di TKP, sopir kurang hati-hati dan tidak konsentrasi.

Walhasil, ambulans bergerak ke kiri terjadi laka lantas dengan lima sepeda motor yang parkir di pinggir jalan.

“Penyebabnya karena kurang hati-hati dan tidak konsentrasi,” jelasnya.

Terkait dengan adanya logo Partai Demokrat tersebut, pihaknya masih melakukan penyelidikan.

Polisi buru pengemudi ambulans berlogo Partai Demokrat yang diduga terlibat tabrak lari di Sidotopo.
Facebook JPNN.com Jatim Twitter JPNN.com Jatim Pinterest JPNN.com Jatim Linkedin JPNN.com Jatim Flipboard JPNN.com Jatim Line JPNN.com Jatim JPNN.com Jatim

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com Jatim di Google News

TERPOPULER

PERIODE:   6 JAM 12 JAM 1 HARI 1 MINGGU

Maaf, saat ini data tidak tersedia