Polisi Buru Pelaku Pembuangan Bayi di Warung Menanggal Surabaya, Siap-Siap Saja
jatim.jpnn.com, SURABAYA - Petugas kepolisian masih menyelidiki kasus pembuangan bayi di Warung Jalan Menanggal V Surabaya, Sabtu (10/12).
“Masih proses lidik ya,” kata Kapolsek Gayungan Kompol Suhartono, Senin (12/10).
Pihaknya masih melakukan pengecekan CCTV di lokasi tempat ditemukan bayi. Hal itu dilakukan untuk mencari seseorang yang membuang bayi tersebut.
“Untuk CCTV juga masih kami analisis,” ujarnya.
Diberitakan sebelumnya, Warga Menanggal V Kota Surabaya Saekan (61) sekaligus pemilik warung digemparkan dengan penemuan bayi tanpa identitas, Sabtu (10/12).
Sekretaris Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) Kota Surabaya Ridwan Mubarun mengatakan diperkirakan umur bayi sekitar dua hari setelah dilahirkan.
"Saat ditemukan, bayi sudah meninggal dunia dibungkus di dalam kantong kresek warna putih dan selimut warna merah," ujar Ridwan.
Mantan Camat Tambaksari tersebut menuturkan berdasarkan keterangan dari Saekan, jasad bayi itu ditemukan sekitar pukul 05.30 WIB saat hendak membuka warung.
Pelaku pembuangan bayi dalam kardus di Menanggal belum ditemukan, polisi masih menganalisis CCTV
Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com Jatim di Google News