Ada Lagi Oknum ASN Pemerintah Surabaya yang Terlibat Kasus, Kufur Nikmat!

Senin, 06 Juni 2022 – 18:10 WIB
Ada Lagi Oknum ASN Pemerintah Surabaya yang Terlibat Kasus, Kufur Nikmat!  - JPNN.com Jatim
Oknum ASN Pemerintah Surabaya kembali terlibat kasus. Foto: Antara /HO-Diskominfo Surabaya

jatim.jpnn.com, SURABAYA - Oknum ASN Pemerintah Kota Surabaya kembali kedapatan berulah. Setelah sebelumnya dari Satpol PP, kini giliran dinas koperasi, usaha kecil dan menengah dan perdagangan (Dinkopdag) setempat.

Kepala Dinkopdag Surabaya Fauzie Mustaqiem Yos mengakui oknum anggotanya diduga terlibat kasus mafia perizinan.

"Iya itu benar, tetapi kami mohon izin untuk mendalami dahulu," katanya, Senin (6/6).

Sayangnya, dia belum bisa menyampaikan informasi lebih lanjut karena hingga saat ini pihaknya masih mendalami kasus tersebut.

Kasus dugaan mafia perizinan itu terungkap dari Komunitas Peduli Surabaya yang mendapatkan informasi adanya dugaan permainan perizinan dari salah satu korban.

Perwakilan dari Komunitas Peduli Surabaya Julianto mengatakan korban itu semula mengurus perizinan tokonya melalui salah satu oknum ASN Dinkopdag Surabaya.

Oknum itu menjanjikan bisa membereskan urusan izin tokonya itu. Korban percaya karena oknum ASN itu juga ikut menjadi salah satu tim saat melakukan pembinaan ke sejumlah tempat usaha.

Ketika mengurus perizinan, kata Julianto, korban sebenarnya sudah senang banget bisa mendapatkan izin outlet-nya itu.

Oknum ASN Pemerintah Kota Surabaya lagi-lagi kedapatan melanggar hukum, padahal sebelumnya baru petinggi Satpol PP Surabaya.
Sumber Antara
Facebook JPNN.com Jatim Twitter JPNN.com Jatim Pinterest JPNN.com Jatim Linkedin JPNN.com Jatim Flipboard JPNN.com Jatim Line JPNN.com Jatim JPNN.com Jatim

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com Jatim di Google News